ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SEPEDA MOTOR MATIC HONDA DI SURAKARTA

Budianto, Wahyu (2011) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SEPEDA MOTOR MATIC HONDA DI SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
kover.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (39kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (94kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (188kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (257kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (28kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
Daftar_Pustaka.pdf

Download (29kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas konsumen terhadap keputusan pembelian produk sepeda motor matic honda dan untuk mengetahui faktor-faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi keputusan pembelian, faktor-faktor yang dimaksud adalah faktor sosial, personal, psikologikal, dan kultural. Sampel yang diambil sebanyak 100 orang yang respondennya adalah seluruh mahasisiwa fakultas ekonomi UMS yang memiliki sepeda motor matic Honda. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode observasi dengan alat bantu kuesioner. Dalam penelitian ini respondennya adalah seluruh mahasisiwa fakultas ekonomi UMS yang memiliki sepeda motor matic Honda. Kemudian data yang diperoleh diuji dengan menggunakan uji instrumen data (validitas dan reliabilitas). Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan alat analisis regresi linear berganda dengan uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan sebagai berikut: 1). Faktor sosial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian; 2). Faktor personal tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian; 3). Faktor psikologikal mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian; 4). Faktor kultural mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian. 5). Faktor sosial, personal, psikologikal, dan kultural secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian; 6). Faktor psikologikal adalah faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi keputusan pembelian.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Loyalitas konsumen, Keputusan Pembelian
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 18 Aug 2011 10:39
Last Modified: 19 Nov 2019 04:37
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/14166

Actions (login required)

View Item View Item