PUSPITASARI, Ratna (2008) PENINGKATAN HASIL BELAJAR BIOLOGI POKOK BAHASAN KELANGSUNGAN HIDUP ORGANISME DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK–PAIR–SHARE PADA SISWA KELAS IX A SMP MUHAMMADIYAH 7 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2007 / 2008. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
A420040027.pdf Download (69kB) |
|
PDF
A420040027.pdf Restricted to Repository staff only Download (651kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya peningkatan hasil belajar biologi pokok bahasan kelangsungan hidup organisme dengan model pembelajaran tipe Think-Pair-Share pada siswa kelas IX A SMP Muhammadiyah 7 Surakarta Tahun Ajaran 2007/ 2008. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas sehingga diawali dengan dialog awal, perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, refleksi, dan diakhiri dengan evaluasi. Penelitian ini terbagi menjadi tiga siklus dan pada masing-masing siklus diadakan post test disetiap akhir pembelajaran. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar pada siklus I (ranah kognitif = 7,052 atau meningkat sebesar 0,605 dari nilai awal ; ranah afektif = 23,578 (termasuk kategori kurang berminat). Rata-rata hasil belajar pada siklus II (ranah kognitif = 7,50 atau meningkat sebesar 0,448 dari siklus I ; ranah afektif = 33,50 (termasuk kategori cukup berminat) atau meningkat sebesar 9,922 dari siklus I). Rata-rata hasil belajar pada siklus III (ranah kognitif = 8,131 atau meningkat sebesar 0,631 dari siklus II ; ranah afektif = 41,105 (termasuk kategori berminat) atau meningkat sebesar 7,605 dari siklus II). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran tipe TPS (Think-Pair-Share) meningkatkan hasil belajar biologi pada pokok bahasan kelangsungan hidup organisme siswa kelas IX A SMP Muhammadiyah 7 Surakarta Tahun Ajaran 2007/2008.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | hasil belajar, pembelajaran tipe TPS (Think-Pair-Share) |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Mrs Esti Handayani |
Date Deposited: | 04 Jun 2009 04:03 |
Last Modified: | 17 Nov 2010 01:46 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2079 |
Actions (login required)
View Item |