Mustaqim, Muhammad (2012) Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Pemanfaatan Lingkungan Sekitar Sekolah Sebagai Sumber Belajar Pada Kelas VII F SMP Muhammadiyah 1 Surakarta Tahun Ajaran 2011-2012. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (Halaman Depan)
COVER-ABSTRAK.pdf Download (581kB) |
|
|
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf Download (139kB) |
|
PDF (Bab II)
BAB_II.pdf Restricted to Repository staff only Download (178kB) |
||
PDF (Bab III)
BAB_III.pdf Restricted to Repository staff only Download (160kB) |
||
PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (172kB) |
||
PDF (Bab V)
BAB_V.pdf Restricted to Repository staff only Download (49kB) |
||
|
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (21kB) |
|
PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
||
|
PDF (Naskah Publikasi)
JURNAL_BARU.pdf Download (169kB) |
Abstract
Kondisi pembelajaran kelas VII F SMP Muhammadiyah 1 Surakarta yang terdapat kelemahan, antara lain: kurangnya interaksi antara guru dan siswa, kurangnya pemahaman guru terhadap model pembelajaran aktif, serta penggunaan media pembelajaran yang tidak sesuai dengan materi yang disampaikan mengakibatkan pembelajaran aktif kurang dapat dicapai secara optimal. Keadaan seperti itu membuat siswa beranggapan bahwa pelajaran IPA-Biologi merupakan pelajaran yang membosankan dan susah dimengerti jika tidak ada media pembelajaran dalam menyampaikan materi. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui pemanfaatan lingkungan sekitar sekolah sebagai sumber belajar pada pokok bahasan ekosistem kelas VII F SMP Muhammadiyah 1 Surakarta tahun ajaran 2011/2012. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi dengan pembelajaran melalui pemanfaatan lingkungan sekitar sekolah yang dilakukan dalam dua siklus. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode observasi, metode wawancara, metode tes, dan metode dokumentasi. Penelitian dilakukan dengan penilaian afektif dan kognitif dalam setiap siklusnya. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa nilai rata-rata kognitif siswa pada siklus I meningkat menjadi 77,26 dari nilai awal 68,17; sedangkan nilai rata-rata afektif sebesar 11,71 (termasuk kategori berminat). Nilai rata-rata kognitif pada siklus II meningkat menjadi 83,5 dari siklus I yang hanya 77,26; sedangkan nilai rata-rata afektif meningkat menjadi 13,1 (termasuk kategori sangat berminat). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran melalui pemanfaatan lingkungan sekitar sekolah dapat meningkatkan hasil belajar siswa (aspek kognitif dan afektif) pada pokok bahasan ekosistem kelas VII F SMP Muhammadiyah 1 Surakarta tahun pelajaran 2011/2012. Nilai afektif lebih besar dari pada nilai kognitif
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hasil belajar, pembelajaran, pemanfaatan lingkungan, sekitar sekolah |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Mulyadi Mulyadi |
Date Deposited: | 18 Jul 2012 07:25 |
Last Modified: | 18 Jul 2012 07:25 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/19207 |
Actions (login required)
View Item |