Studi Proses Electroetching Material Tembaga dengan Variasi Arus Listrik, Komposisi Larutan dan Waktu Pencelupan

Fatchurrahman, Muhammad and , Tri Widodo Besar Riyadi, ST. MSc. PhD and , Amin Sulistyanto, ST. MT (2015) Studi Proses Electroetching Material Tembaga dengan Variasi Arus Listrik, Komposisi Larutan dan Waktu Pencelupan. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF (Naskah Publikas)
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (924kB)
[img] PDF (Halaman Depan)
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (474kB)
[img] PDF (Bab I)
BAB I.pdf

Download (24kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (251kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (668kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab V)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (18kB)
[img] PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (110kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] PDF (Pernyataan Publikasi Ilmiah)
SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (184kB)

Abstract

Electroetching merupakan proses penggerusan pada bagian benda kerja menggunakan larutan kimia yang terkontrol agar dihasilkan produk yang sesuai dengan keinginan. Proses ini dapat digunakan untuk material benda kerja berbahan logam seperti tembaga.Beberapa parameter proses yang akan dikaji adalah arus yang diberikan, lama waktu pencelupan dan konsentrasi larutan serta pengaruhnya terhadap profil dinding dan laju etsa. Pada penelitian ini tembaga dietsa dengan 3 variasi parameter yaitu arus, waktu celup dan konsentrasi larutan. Penelitian tahap I dilakukan pada variasi arus 0,09 A, 0,12 A, 0,15 A, 0,3 A,dan 0,35 A dengan waktu celup 2,5 jam dan konsentrasi etchant 7,1%. Penelitian tahap II dilakukan dengan waktu 1 jam, 1,5 jam, 2 jam, 2,5 jam dan 3 jam pada arus 0,3 A dan dengan konsentrasi etchant 7,1 %. Penelitian tahap III dilakukan dengan konsentrasi etchant sebesar 7,1%, 9,1%, 11,1%, 13,2% dan 15,4%. Dari percobaan tersebut didapatkan data massa tembaga tergerus yang akan menjelaskan laju pengikisan material. Bentuk profil dinding dan kedalaman etsa kemudian diamati melalui uji foto makro di laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan arus, konsentrasi larutan dan peningkatan lama pencelupan akan meningkatkan kedalaman penggerusan serta meningkatkan laju penggerusan material pada logam tembaga. Laju pengikisan material dapat diamati dari bentuk profil kedalamannya, dimana makin tinggi arus, lama pencelupan dan konsentrasi larutan akan menghasilkan bentuk lubang yang makin dalam. Sedangkan profil dinding samping mempunyai bentuk dengan kecenderungan yang sama.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: laju pengikisan material, waktu pencelupan, arus, komposisi larutan, electroetching, tembaga
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Muhammad Fatchurrahman
Date Deposited: 06 Aug 2015 03:39
Last Modified: 13 Oct 2021 01:41
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/36290

Actions (login required)

View Item View Item