WULANDARI , CAHYANING (2009) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS KOMIK (MIBK) DITINJAU DARI MINAT BELAJAR POKOK BAHASAN KELILING DAN LUAS BANGUN DATAR PADA SISWA KELAS IV SEMESTER I SD NEGERI SEWILAYAH KELURAHAN BOWAN KECAMATAN DELANGGU KLATEN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
A410050086.pdf Download (36kB) |
|
PDF
A410050086.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh penggunaan metode pembelajaran terhadap prestasi belajar matematika siswa, (2) Pengaruh minat belajar siswa terhadap prestasi belajar matematika, (3) Interaksi antara metode pembelajaran dan minat belajar siswa terhadap prestasi belajar matematika pada pokok bahasan keliling dan luas bangun datar. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri sewilayah Keluarahan Bowan Kecamatan Delanggu Klaten tahun ajaran 2008/2009 dengan SDN Bowan I sebagai sampel eksperimen, dan SDN Bowan II sebagai sampel kontrol yang diambil secara random. Pengumpulan data dilakukan dengan : Metode angket, Metode dokumentasi, dan Metode tes. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan Anava Dua Jalan dengan sel tak sama dengan terlebih dahulu menguji prasyaratnya. Berdasarkan hasil penelitian dengan = 5% disimpulkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh metode pembelajaran terhadap prestasi belajar matematika siswa yang menunjukkan bahwa pembelajaran Fa = 18,57, (2) Terdapat pengaruh minat belajar siswa terhadap prestasi belajar matematika dengan Fb = 12,80, (3) Tidak terdapat interaksi antara metode pembelajaran dan minat belajar siswa terhadap prestasi belajar matematika dengan Fab = 0,70. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan Media Interaktif Berbasis Komik (MIBK) memberi pengaruh positif terhadap prestasi belajar matematika siswa pada pokok bahasan keliling dan luas bangun datar yang berdampak meningkatnya prestasi belajar matematika siswa.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode pembelajaran MIBK, minat belajar |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Mr. Edy Suparno |
Date Deposited: | 06 Jul 2009 02:51 |
Last Modified: | 02 Jan 2012 10:29 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3435 |
Actions (login required)
View Item |