Rahmawati, Ika and , Drs. Djumadi, M.Kes (2013) Implementasi Pendekatan Savi Dilengkapi Macromedia Flash Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ipa Biologi Materi Struktur Dan Fungsi Jaringan Tumbuhan Pada Siswa Kelas Viii C Smp Negeri 2 Selo Boyolali Tahun Ajaran 2012/2013. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (Halaman Depan)
Halaman_Depan.pdf Download (606kB) |
|
|
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf Download (107kB) |
|
PDF (Bab II)
BAB_II.pdf Restricted to Repository staff only Download (207kB) |
||
PDF (Bab III)
BAB_III.pdf Restricted to Repository staff only Download (149kB) |
||
PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (283kB) |
||
PDF (Bab V)
BAB_V.pdf Restricted to Repository staff only Download (56kB) |
||
|
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (55kB) |
|
PDF (Lampiran)
Lampiran-Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
||
|
PDF (Naskah Publikasi)
Naskah_Publikasi.pdf Download (388kB) |
Abstract
Penelitian dilatar belakangi oleh permasalahan pembelajaran pada kelas VIII C SMP Negeri 2 Selo Boyolali khususnya pada pelajaran biologi, yaitu: guru terlalu monoton dalam mengajar, siswa ramai dan tidak fokus pada pembelajaran, tingkat keaktifan siswa rendah, dan guru kurang menggunakan media pembelajaran sehingga hasil belajar siswa rendah. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada aspek kognitif dan aspek afektif melalui penerapan pendekatan SAVI dilengkapi macromedia flash sebagai media pembelajaran. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi yang dilaksanakan dua siklus. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dengan menganalisis data perkembangan siswa dari siklus I sampai siklus II melalui tiga tahapan yakni reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan nilai belajar siswa aspek kognitif pada siklus I prosentase ketuntasan 60,71% dengan rata-rata nilai 63,93. Pada siklus II prosentase ketuntasan meningkat menjadi 89,29% dengan nilai rata-rata menjadi 81,43. Hasil belajar aspek afektif pada siklus I dari bertanya 53,57%, menjawab 50,00%, dan bekerjasama 71,43%. Pada siklus II hasil belajar aspek afektif mengalami peningkatan bertanya 92,86%, menjawab 89,29%, dan bekerjasama 96,43%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa implementasi pendekatan SAVI dilengkapi macromedia flash dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII C SMP Negeri 2 Selo Boyolali pada aspek kognitif dan aspek afektif.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hasil belajar kognitif, afektif, Pendekatan SAVI, Macromedia flash. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Users 1514 not found. |
Date Deposited: | 28 Mar 2013 07:28 |
Last Modified: | 03 Nov 2021 19:21 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/23370 |
Actions (login required)
View Item |