Strategi Rown Division dalam Memanfaatkan Media Jejaring Sosial Facebook Sebagai Sarana Promosi Secara Online

Afriani, Umma Farihah (2011) Strategi Rown Division dalam Memanfaatkan Media Jejaring Sosial Facebook Sebagai Sarana Promosi Secara Online. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
02._HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (158kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
03._BAB_I.pdf

Download (284kB)
[img] PDF (Bab II)
04._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (212kB)
[img] PDF (Bab III)
05._BAB_III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] PDF (Bab IV)
06._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (51kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
07._DAFTAR_PUSTAKA_.pdf

Download (45kB)
[img] PDF (Lampiran)
08._LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (80kB)

Abstract

Iklan online shop di Facebook semakin berkembang akibat semakin banyaknya masyarakat pengguna Facebook. Sifatnya yang interaktif, memudahkan para konsumen mencari informasi yang lebih interaktif dan spesifik tentang produk atau jasa yang ditawarkan. Proses pencarian informasi ini berkaitan dengan perilaku konsumen (consumen behavior) yang merupakan kegiatan-kegiatan individu yang secara langsung terlibat dalam mendapatkan dan mempergunakan barang-barang dan jasa-jasa, termasuk didalamnya proses pengambilan keputusan pada persiapan dan penentuan kegiatan-kegiatan itu, hal ini dimanfaatkan oleh Rown Division sebagai aktivitas di dalam Facebook untuk memudahkan konsumen dalam memilih dan mencari informasi yang lebih spesifik tentang produk fashion yang sedang digemari saat ini atau sekedar mencari informasi tentang harga produk dan sebagainya. Pesan yang disampaikan melalui iklan Rown Shop ini kemudian dijadikan konsumen sebagai dasar referensi dalam mempertimbangkan berbagai alternatif sebelum melakukan pembelian. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi Rown Division dalam memanfaatkan media jejaring sosial facebook sebagai sarana promosi secara online Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Bentuk penelitian menggunakan studi kasus tunggal terpancang, langkah-langkah analisis data yaitu observasi, wawancara, pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menemukan bahwa strategi Rown Division dalam memanfaatkan media jejaring sosial facebook sebagai media promosi antara lain menawarkan produk yang berbeda setiap harinya ditambah dengan program-program yang berbeda pula memasukkan gambar atau foto barang yang akan dijual dan menge-tag atau mengirim ke wall, memberikan kemudahan bagi konsumen untuk bertransaksi secara online, melakukan diferensiasi dan peningkatan kualitas produk. Selain itu Rown Division menggunakan media facebook sebagai media promosi online seperti memanfaatkan facebook pages, update status, notes, sharing photo, wall, facebook-chat. Strategi Rown Division dalam memanfaatkan facebook sebagai sarana online tersebut dapat menarik calon pelanggan, meningkatkan loyalitas pelanggan, serta menanamkan kesadaran merk. Hal ini diperoleh setelah Rown Division rajin mengkomunikasikan produk mereka secara rutin.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Additional Information: RAK L100/2011 - 21
Uncontrolled Keywords: strategi pemasaran, facebook, promosi online.
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi dan Informatika > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 19 Dec 2011 06:46
Last Modified: 19 Nov 2019 06:35
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/16152

Actions (login required)

View Item View Item