UPAYA MENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PROBLEM SOLVING (PTK KELAS III SD NEGERI 1 DONOHUDAN)

Suprihatin, Dewi Hening (2011) UPAYA MENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PROBLEM SOLVING (PTK KELAS III SD NEGERI 1 DONOHUDAN). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
COVER.pdf

Download (72kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (46kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (105kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (44kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (77kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (49kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (309kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami soal cerita matematika, (2) meningkatkan kemampuan siswa dalam membuat kalimat matematika, (3) meningkatkan kemampuan siswa dalam menyelesaikan kalimat matematika, (4) meningkatkan hasil belajar siswa dalam memecahkan soal cerita pokok bahasan bangun datar persegi panjang dengan menggunakan metode problem solving. Subyek penerima tindakan adalah siswa kelas III SD Negeri 1 Donohudan yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan Observasi, Dokumentasi, Wawancara, tes dan angket. Data dalam penelitian ini adalah kemampuan dalam matematika dan kemampuan dalam menyelesaikan kalimat matematika. Teknik analisis data dilakukan secara deskripsi kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dalam menyelesaikan soal cerita melalui metode problem solving. Hal ini dapat dilihat dari kemampuan siswa memahami soal cerita matematika sebelum diadakan tindakan 60% setelah dilakukan tindakan mencapai 100% sedangkan kemampuan siswa membuat kalimat matematika sebelum diadakan tindakan 60% setelah dilakukan tindakan mencapai 90% dan kemampuan menyelesaikan kalimat matematika sebelum diadakan tindakan 50% setelah dilakukan tindakan mencapai 87%. Peningkatan hasil belajar siswa sebelum diadakan tindakan 50% setelah dilakukan tindakan mencapai 90%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dengan penerapan metode problem solving dalam menyelesaikan soal cerita, maka terjadi peningkatan kemampuan siswa dalam memahami soal cerita, membuat kalimat matemaika dan menyelesaikan kalimat matematika, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pokok bahasan bangun datar persegi panjang.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, soal cerita, metode problem solving
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 15 Aug 2011 05:18
Last Modified: 15 Aug 2011 05:18
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/14074

Actions (login required)

View Item View Item