PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR PASAR TRADISIONAL DENGAN KONSEP MODERN DI KABUPATEN PEMALANG

Budiman, Agus (2010) PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR PASAR TRADISIONAL DENGAN KONSEP MODERN DI KABUPATEN PEMALANG. Diploma thesis, Univerversitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
D300030024.pdf

Download (209kB)
[img] PDF
D300030024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (28MB)

Abstract

Tujuan yang akan dicapai adalah mengkaji dan mencari rumusan konsep tata ruang pasar tradisional yang tertata dengan baik, bersih, aman dan nyaman seperti pasar modern pada umumnya. Merumuskan konsep tentang bangunan sebagai sarana kegiatan belanja yang menarik, yang mampu membuat minat anak muda untuk berbelanja ke pasar tradisional. Sehingga dapat merubah kesan pasar tradisional yang kumuh, semrawut dan kotor menjadi pasar tradisional yang modern. Metode yang digunakan, yaitu dengan merumuskan permasalahan – permasalahan yang diangkat dari data – data yang melatarbelakanginya. Kemudian diidentifikasikan sebagai penelusuran masalah dan mengungkapkan faktor – faktor yang terdapat pada permasalahan tersebut. Data – data tersebut dianalisa berdasarkan teori – teori yang ada untuk mendapatkan kesimpulan. Untuk mendapatkan data-data diperlukan referensi dari buku-buku maupun survey di lapangan. Selanjutnya kesimpulan tersebut akan dijadikan sebagai pendekatan konsep dasar dalam perencanaan dan perancangan. Dimana perencanaan dan perancangan disesuaikan dengan referensi maupun data yang sesuai dengan standar yang berlaku. Dari analisa – analisa maka akan menghasilkan persoalan – persoalan, yaitu bagaimana menciptakan pasar tradisional dengan memodernisasikan bangunan, kawasan, dan para pedagang dengan membenahi fasilitas –fasilitas yang ada seperti ATM Center, proteksi pemadam kebakaran, drainase yang baik, dan lain sebagainya.

Item Type: Karya ilmiah (Diploma)
Uncontrolled Keywords: konsep tata ruang, pasar tradisional
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 15 Dec 2010 09:11
Last Modified: 15 Dec 2010 11:19
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/9335

Actions (login required)

View Item View Item