FELISTA, RATIH AYU (2010) EVALUASI PEMILIHAN DAN INTERAKSI OBAT ANTIDIABETIK PADA PASIEN DIABETES MELLITUS DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT ROEMANI MUHAMMADIYAH SEMARANG PADA TAHUN 2008. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
K100060208.pdf Download (171kB) |
|
PDF
K100060208.pdf Restricted to Repository staff only Download (459kB) | Request a copy |
Abstract
Penanganan diabetes mellitus yang tidak tepat akan menimbulkan komplikasi pada berbagai organ tubuh seperti mata, ginjal, jantung, pembuluh darah kaki, saraf dan yang lainnya. Penggunaan obat yang tidak tepat, tidak efektif dan tidak aman serta interaksi obat, telah menjadi masalah tersendiri dalam pelayanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketepatan pemilihan serta interaksi obat antidiabetik pada pasien diabetes mellitus di instalasi rawat inap Rumah Sakit Roemani Muhammadiyah Semarang pada tahun 2008. Penelitian ini bersifat non eksperimental yang dilakukan dengan cara retrospektif dan dianalisis secara deskriptif. Data yang dianalisis meliputi interaksi obat, tepat indikasi, tepat obat, dan tepat pasien disesuaikan dengan standar terapi. Kriteria subyek penelitian meliputi pasien rawat inap Rumah Sakit Roemani Muhammadiyah tahun 2008, diagnosis utama diabetes mellitus umur diatas 20 tahun dengan penyakit penyerta, tidak sedang hamil serta data rekam medik lengkap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah kasus diabetes mellitus dengan komplikasi yang digunakan sebagai sampel sebanyak 100 kasus. Pasien dengan kejadian interaksi obat antidiabetik sebanyak 17% dan pasien yang menerima terapi rasional sebesar 63%.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Diabetes mellitus, antidiabetik, interaksi obat, ketepatan obat. |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
Depositing User: | Edy Susilo |
Date Deposited: | 08 Dec 2010 08:10 |
Last Modified: | 08 Dec 2010 11:41 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/9165 |
Actions (login required)
View Item |