KONSEP OTONOMI DAERAH DI NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA (Studi Analisis Konsep Otonomi Berdasarkan Perkembangan Konstitusi Di Indonesia)

Habib , Muhammad (2008) KONSEP OTONOMI DAERAH DI NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA (Studi Analisis Konsep Otonomi Berdasarkan Perkembangan Konstitusi Di Indonesia). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
C100030250.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan diadakannya penelitian ini yaitu : a. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan atau mendeskripsikan hubungan antara bentuk Negara Kesatuan dengan konsep otonomi daerah, dilihat dari berbagai pandangan teoritis. b. Untuk menjelaskan kebijakan otonomi daerah yang berkembang di Negara Kesatuan RI berdasarkan perkembangan Konstitusi Republik Indonesia. Penelitian ini termasuk jenis penelitian dasar (basic research) dan termasuk dalam penlitian jenis deskriptif. Penelitian dasar yang dimaksud adalah penelitian yang berupa penegasan kembali atau pembuktian dari suatu pernyataan atau teori yang sudah ada sehingga berguna untuk memperkuat pernyataan atau teori yang semula. Penelitian ini dilakukan dengan melalui studi pustaka atau library research. Penelitian ini bersifat normatif atau doktrinal dimana data akan diperoleh dari membaca atau menganalisa bahan-bahan yang tertulis dan tidak harus bertatap muka dengan informan atau responden. Dalam penelitian ini menggunakan metode pendekatan doktrinal yang bersifat filosofis. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah melalui studi kepustakaan. Data awal yang telah diperoleh tentunya masih bersifat mentah belum dapat diambil sebuah kesimpulaan yang dapat menjelaskan tentang obyek kajian penelitian untuk dapat diambil sebuah kesimpulan maka perlu di analisis, yaitu dengan cara memaknai dan mengkaji data tersebut sebagai bahan pertimbangan bagi penarikan kesimpulan. Analisis data pada penelitian ini mengandung tiga proses yaitu reduksi data, penyamaran data dan penarikan kesimpulan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: otonomi daerah, Negara Kesatuan Republik Indonesia, Konstitusi Republik Indonesia
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 05 Feb 2009 01:47
Last Modified: 25 Oct 2011 08:53
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/876

Actions (login required)

View Item View Item