PERBANDINGAN EFEKTIFITAS ISOLASI NEMATODA TANAH DENGAN MENGGUNAKAN METODE BARLENSE-TULGREEN DAN METODE BASKOM

USMAH , FERAWATI (2010) PERBANDINGAN EFEKTIFITAS ISOLASI NEMATODA TANAH DENGAN MENGGUNAKAN METODE BARLENSE-TULGREEN DAN METODE BASKOM. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
A420060086.pdf

Download (63kB)
[img] PDF
A420060086.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (818kB)

Abstract

Mata pelajaran Biologi tidak akan terlepas dari kegiatan praktikum, dimana dalam melaksanakan praktikum sangat dibutuhkan alat yang memadai, seperti pada praktikum pengamatan nematoda tanah di sekolah sangat membutuhkan alat yang cukup mahal, yakni Barlense-Tulgreen. Pada penelitian ini akan digunakan metode baru yakni Baskom. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan efektifitas pengamatan nematoda tanah dengan menggunakan metode Barlense-Tulgreen dan metode Baskom. Penelitian ini menggunakan metode Baskom (sebagai alat uji) dan Barlense-Tulgreen (sebagai alat pembanding) yang dilaksanakan dengan menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan rancangan acak lengkap dengan dua faktor perlakuan, yaitu metode isolasi dan waktu pengamatan. Hasil penelitian dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif non statistik, yaitu jumlah nematoda tanah yang teramati di bawah mikroskop. Hasil pengamatan jumlah nematoda tertinggi yang didapat pada metode Barlense-Tulgreen adalah 48 pada pengamatan hari kedua, sedangkan pada metode Baskom jumlah nematoda tertinggi adalah 161 pada pengamatan hari ketiga. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengamatan nematoda tanah dengan menggunakan metode Baskom lebih efektif dibandingkan dengan metode Barlense-Tulgreen dan waktu pengamatan yang paling efektif untuk melakukan pengamatan nematoda tanah adalah hari kedua dan ketiga setelah penanaman.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: metode Barlense-Tulgreen dan metode Baskom
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 01 Sep 2010 03:15
Last Modified: 14 Nov 2010 16:13
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8570

Actions (login required)

View Item View Item