PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION (GI) UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI IPA SMA AL ISLAM 3 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009/2010

Chasanah, Faidatun Nur (2010) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION (GI) UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI IPA SMA AL ISLAM 3 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009/2010. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
A420060037.pdf

Download (35kB)
[img] PDF
A420060037.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan : 1) Aktivitas belajar siswa kelas XI IPA SMA Al Islam 3 Surakarta dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI), 2) Hasil belajar siswa kelas XI IPA SMA Al Islam 3 Surakarta dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan analisis data deskriptif kualitatif yaitu dengan cara menganalisis data perkembangan siswa dari siklus I sampai dengan siklus III melalui empat tahapan yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari aktivitas dan hasil belajar (aspek kognitif) siswa pada mata pelajaran Biologi. Data dikumpulkan melalui metode observasi, metode tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian tindakan kelas ini adalah : 1) Peningkatan aktivitas siswa untuk membaca materi mencapai 19 siswa (78,26%), aktivitas siswa mendengarkan diskusi mencapai 17 siswa (73,91%), aktivitas siswa memecahkan permasalahan mencapai 16 siswa (70%), aktivitas siswa untuk presentasi mencapai 23 siswa (100%), aktivitas siswa untuk menjawab pertanyaan mencapai 17 siswa (73,91%) dan aktivitas siswa untuk menulis laporan mencapai 23 siswa (100%), 2) Peningkatan hasil belajar siswa, banyaknya siswa yang memperoleh nilai  60 mencapai 16 siswa (70%) pada siklus III. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa : 1) Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI) dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa, 2) Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI) dapat meningkatkan hasil belajar Biologi siswa.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Group Investigation (GI), aktivitas siswa, hasil belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 31 Aug 2010 02:34
Last Modified: 21 Nov 2019 06:28
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8541

Actions (login required)

View Item View Item