DASAR PROGRAM PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR (DP3A) YOUTH CENTER DI KUDUS Penekanan Desain Neo Vernakular

PURNAWIRAWAN , AGUS (2010) DASAR PROGRAM PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR (DP3A) YOUTH CENTER DI KUDUS Penekanan Desain Neo Vernakular. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
D300000001.pdf

Download (667kB)
[img] PDF
D300000001.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Youth Center di Kabupaten Kudus merupakan suatu wadah untuk menampung aktifitas para remaja yang berhubungan di bidang mental spiritual; ilmu pengetahuan; ketrampilan; kesenian; olah raga sehingga tercipta remaja yang kreatif, dinamis,trampil dan bertanggung jawab, berbudi luhur, bertaqwa kapada Tuhan Yang Maha Esa serta berperan aktif dalam kegiatan kepemudaan maupun dalam proses pelaksanaan pembangunan. . Youth Center di Kabupaten Kudus merupakan wadah untuk melengkapi pemenuhan kebutuhan remaja Kabupaten Kudus akan adanya sarana diluar sekolah. Adanya berbagai pengaruh terhadap remaja dengan kuantitas dan intensitas yang berbeda-beda mengakibatkan pertumbuhan dan perkembangan remaja senantiasa dipenuhi dengan berbagai tuntutan untuk memenuhi kebutuhannya dalam proses menuju kedewasaan. Disini dituliskan remaja merupakan kelompok masyarakat yang memiliki potensi dan diarahkan sebagai kader penerus bangsa. Jadi pengertian judul “Youth Center di Kudus (penekanan desain neovernakuler)” adalah pusat kegiatan untuk anak muda yang terletak di wilayah Kabupaten Kudus dengan pengambilan unsur-unsur arsitektur tradisional yang telah ada dan diinterpretasikan ke dalam bentuk-bentuk modern atau masa kini. Mencari lokasi, menentukan lokasi yang tepat dan menganalisa site dilakukan dengan metode studi literatur dan survey lokasi. Bardasarkan pengumpulan data, pengolahan data, dan analisis data di lokasi menghasilkan Jl Mejobo sebagai site yang terpilih dan strategis untuk perencanaan dan perancangan Youth Center di Kabupaten Kudus.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: youth center
Subjects: T Technology > TT Handicrafts Arts and crafts
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur
Depositing User: Musyarofah Siti
Date Deposited: 12 Jul 2010 09:22
Last Modified: 25 Nov 2010 06:58
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8148

Actions (login required)

View Item View Item