YULIANTO , RACHMAD AGUS (2010) PERBEDAAN KARAKTERISTIK PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE II KOMPLIKASI HIPERTENSI DAN TANPA KOMPLIKASI HIPERTENSI DI RUANG MELATI I RSUD Dr. MOEWARDI SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
J310050007.pdf Download (55kB) |
|
PDF
J310050007.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK RACHMAD AGUS YULIANTO. J 310 050 007 PERBEDAAN KARAKTERISTIK PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 KOMPLIKASI HIPERTENSI DAN TANPA KOMPLIKASI HIPERTENSI DI RUANG MELATI I RSUD Dr. MOEWARDI SURAKARTA Pendahuluan : Diabetes Melitus (DM) dan Hipertensi merupakan dua penyakit degeneratif yang berhubungan erat. Masalah utama pada DM yaitu lebih dari 50 % penderita DM tidak mengetahui tentang penyakit yang diderita dan komplikasinya. Berbagai penelitian menunjukkan kecenderungan peningkatan angka insiden dan prevalensi DM terutama DM tipe II dan komplikasi Hipertensi. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan karakteristik pada pasien DM tipe 2 komplikasi hipertensi dan tanpa komplikasi hipertensi. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian Observasional dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Penelitian dilakukan selama 5 bulan. Jumlah sampel pada penelitian ini sebesar 20 pasien DM tipe II sesuai dengan kriteria. Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengukur LILA sampel untuk menentukan status gizi, sedangkan data tentang kadar Hb, tekanan darah dan gula darah diperoleh dengan cara observasi pada rekam medis. Uji statistik yang digunakan adalah Independent Sample t Test dan Mann Whitney Test. Hasil Penelitian : Hasil penelitian menunjukkan deskripsi karakteristik responden pada kelompok DM tipe II dengan komplikasi maupun tanpa komplikasi hipertensi yaitu karakteristik umur responden sebagian besar (80 %) adalah berumur > 40 tahun, jenis kelamin responden sebagian besar (60 %) adalah perempuan, status gizi berdasarkan pengukuran LILA responden sebagian besar (55 %) menunjukkan nilai kurang dan hasil pemeriksaan Hb menunjukkan sebagian besar (85 %) adalah tidak normal. Hasil uji perbedaan karakteristik pada pasien DM tipe II dengan komplikasi maupun tanpa komplikasi hipertensi menunjukkan hasil untuk perbedaan karakteritsik umur p=0,016, karakteristik jenis kelamin p=0,075, karakteristik status gizi berdasarkan pengukuran antropometri (LILA) p=0,005 dan karakteristik status gizi berdasarkan pemeriksaan biokimia (kadar Hb) p=0,626. Kesimpulan : Terdapat perbedaan yang signifikan pada sampel penelitian untuk karakteristik umur dan status gizi secara antropometri. Tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada sampel penelitian untuk karakteristik jenis kelamin dan status gizi secara biokimia. ABSTRACT RACHMAD AGUS YULIANTO. J 310 050 007 DIFFERENCES CHARACTERISTICS of DIABETES MELITUS TYPE II PATIENT COMPLICATED BY HYPERTENSION and INCOMPLICATED BY HYPERTENSION in MELATI I ROOM RSUD Dr. MOEWARDI HOSPITAL SURAKARTA Background : Diabetes Melitus (DM) and Hypertension are two degeneratif diseases that have strong correlation. The major problem in DM is that more than 50 % patients do not know the diseases and complication. Various research shows that existence of tendency improvement in incident and prevalence of DM especially DM type II and complicated by hypertension. Objective : This research was aim to know differences in the characteristics of DM type II patients who suffer from hypertension and incomplicated hypertension. Research Method : This study implemeted observational method using crossectional approach. The research conducted in 5 months. The sampels in this research are 20 diabetes melitus type II patients according to criterion. Collecting data was conducted by measuring the LILA to find out the nutrition status. While Hb level, blood pressure and rate of sugar obtained by observation in medical record. Independent Sample t Test and Mann Whitney Test were used to process the data. Result : 80% of respondents were 40 years old or older, most respondents are female. Most than half (55 %) under nutrition and 85 % had abnormal Hb blood level. Based on the differences test gets difference in age p=0,016, in gender p=0,075, in nutrition status from measuring of LILA p=0,005 and in nutrition status from checkup of Hb level p=0,626. Conclusion : There were significant differences in age and anthropometric nutrition status and there were no significant differences in gender and biochemically nutrition status.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : DM tipe II, Komplikasi Hipertensi, Umur, Jenis Kelamin, Status Gizi Secara Antropometri dan Status Gizi Secara Biokimia Keywords : Diabetes Mellitus Type II, Hypertension Complication, Age, Gender, Anthropometric and Biochemistry of Nutrition Status |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RN Nutrition |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Gizi |
Depositing User: | Users 13 not found. |
Date Deposited: | 21 Jun 2010 08:49 |
Last Modified: | 14 Sep 2022 07:20 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7635 |
Actions (login required)
View Item |