EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VIII PADA KONSEP STRUKTUR DAN FUNGSI TUBUH TUMBUHAN DI SMP NEGERI I WONOKERTO PEKALONGAN TAHUN AJARAN 2007/2008

Erawati, Asri (2008) EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VIII PADA KONSEP STRUKTUR DAN FUNGSI TUBUH TUMBUHAN DI SMP NEGERI I WONOKERTO PEKALONGAN TAHUN AJARAN 2007/2008. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A420030113.pdf

Download (107kB)
[img] PDF
A420030113.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (998kB)

Abstract

Dalam melakukan proses pembelajaran guru dapat memilih dan menggunakan beberapa metode mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk: mengetahui efektifitas pembelajaran problem solving dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII C SMP Negeri I Wonokerto Pekalongan pada konsep struktur dan fungsi tubuh tumbuhan. Teknik pengumpulan data dari penelitian ini adalah dengan cara mengumpulkan data yang diperoleh dari nilai awal yang dilakukan sebelum pelaksanaan model pembelajaran problem solving dan dari data yang diperoleh setiap akhir pertemuan yaitu aspek kognitif dan aspek afektif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah satu kelas yaitu kelas VIII C yang berjumlah 38 siswa. Analisis data dari penelitian ini adalah dengan cara deskriptif kualitatif, yaitu dengan cara menganalisis data perkembangan siswa dari siklus I sampai siklus III. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan efektivitas dan hasil belajar siswa. Sebelum dilaksanakan tindakan didapatkan rata-rata hasil belajar 2.2 dan rata-rata pada siklus I meningkat menjadi 5.3; rata-rata siklus II meningkat menjadi 5.8; dan rata-rata pada siklus III meningkat menjadi 7.1. Aktifitas siswa dalam aspek afektif meningkat dari siklus I sampai siklus III. Pada siklus I didapatkan rata-rata 29 (kurang berhasil), ratarata siklus II meningkat menjadi 30 (cukup berhasil), dan rata-rata siklus III meningkat menjadi 43 (berhasil). Dengan Demikian dapat diambil kesimpulan bahwa model pembelajaran problem solving efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa dari siklus I sampai dengan siklus III dari hasil penilaian aspek kognitif dan afektif dengan kriteria yaitu, kemampuan mengerjakan soal, bertanya, kemampuan mempresentasikan hasil diskusi, keaktifan dalam berdiskusi.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: model pembelajaran problem solving, hasil belajar biologi.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 17 Dec 2008 03:24
Last Modified: 14 Mar 2011 10:14
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/751

Actions (login required)

View Item View Item