UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA DENGAN PENILAIAN PORTOFOLIO PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 KALIJAMBE SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2009 / 2010

ANITA , DEWI (2009) UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA DENGAN PENILAIAN PORTOFOLIO PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 KALIJAMBE SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2009 / 2010. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
A420060011.pdf

Download (158kB)
[img] PDF
A420060011.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Portofolio adalah suatu kumpulan pekerjaan siswa dengan maksud tertentu dan terpadu yang diseleksi menurut panduan-panduan yang ditentukan. Model pembelajaran berbasis portofolio adalah salah satu model pembelajaran yang dirancang untuk membantu peserta didik memahami teori secara mendalam melalui pengalaman belajar praktik-empatik. Semua siswa dilibatkan secara aktif dalam pembelajaran, mulai dari mengidentifikasi masalah, mengadakan analisis masalah maupun berfikir sendiri tentang masalah yang dihadapi. Tujuan penelitian ini adalah peningkatan peran serta siswa dalam pembelajaran biologi dan meningkatan hasil belajar biologi siswa pada materi pokok ciri-ciri makhluk hidup dan klasifikasi makhluk hidup pada siswa kelas VII A SMP Negeri 2 Kalijambe. Teknik engumpulan data adalah metode angket, metode observasi, metode tes, metode dokumentasi, catatan lapangan dan penilaian aspek kinerja ilmiah dari tugas poster. Analisis data meliputi data informasi tentang keadaan siswa dilihat dari aspek kualitatif dan kuantitatif. Aspek kuantitatif yang dimaksud adalah penilaian hasil belajar siswa dari penilaian kemampuan berupa aspek pemahaman dan penerapan konsep. Aspek kualitatif berupa data catatan lapangan, angket, hasil observasi, presensi dan presentasi. Setelah dilakukan penelitian selama 2 siklus, diperoleh perubahan hasil belajar dan keaktifan siswa. Hasil penelitian sebelum menggunakan model pembelajaran berbasis portofolio nilai rata-rata kelas sebesar 6,26. Pada siklus I rata-rata kelas yaitu 7,25 dan meningkat pada siklus II rata-rata kelas yaitu 7,58. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar biologi siswa dengan model pembelajaran berbasis portofolio pada siswa kelas VII A SMP Negeri 2 Kalijambe Sragen Tahun Pelajaran 2009/2010.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran portofolio, hasil belajar siswa, aspek kuantitatif, aspek kualitatif
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 15 Jun 2010 05:50
Last Modified: 15 Nov 2010 03:29
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7462

Actions (login required)

View Item View Item