PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA KONTEKSTUAL PADA POKOK BAHASAN PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL (Penelitian Eksperimental pada Siswa Kelas VII Semester I SMP NEGERI 2 KARTASURA Tahun Pelajaran 2007/2008)

RAHMAWATI, WARIH ERICHA (2008) PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA KONTEKSTUAL PADA POKOK BAHASAN PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL (Penelitian Eksperimental pada Siswa Kelas VII Semester I SMP NEGERI 2 KARTASURA Tahun Pelajaran 2007/2008). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
A410040027.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (489kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui rancangan model pembelajaran matematika dengan pendekatan kontekstual pada pokok bahasan persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel, dan untuk mengetahui adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis dan kreatif antara yang diberi model pembelajaran matematika kontekstual dengan yang diberi model pembelajaran matematika konvensional. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kartasura tahun ajaran 2007/2008, sedangkan sampel yang diambil adalah siswa dua kelas yaitu siswa kelas VII.E dan siswa kelas VII.F dari siswa 6 kelas paralel. Siswa kelas VII.E sebagai kelas kontrol dan siswa kelas VII.F sebagai kelas eksperimen dengan teknik random berkelompok. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, tes butir angket, dan metode dokumentasi. Teknik analisis datanya menggunakan analisis kovariansi, dengan α = 0.05 % artinya terjadi perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa pada pokok bahasan persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel antara yang diberi model pembelajaran matematika kontekstual dengan yang diberi model pembelajaran matematika konvensional, dengan Fhitung = 9.32. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa yang menggunakan metode pembelajaran kontekstual lebih meningkat jika dibandingkan dengan menggunakan metode pembelajaran konvensional.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Berpikir kritis, berpikir kreatif, kontekstual.
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Ken Retno Yuniwati
Date Deposited: 06 Dec 2008 04:28
Last Modified: 17 Nov 2010 10:31
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/732

Actions (login required)

View Item View Item