Perancangan Sistem Informasi Manajemen Masjid Al Mu’min Berbasis Web

Mulya Efendi, Fajar and -, Nurgiyatna, S.T., M.Sc., Ph.D (2018) Perancangan Sistem Informasi Manajemen Masjid Al Mu’min Berbasis Web. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF (Pernyataan Publikasi Ilmiah)
Surat Pernyataan Publikasi Ilmiah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (68kB) | Request a copy
[img] PDF
naskah pubilkasi L200110103.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Masjid Al Mu’min merupakan salah satu masjid besar yang berada di Banyuanyar RT. 04/04, Banjarsari, Surakarta. Masjid Al Mu’min belum memiliki sistem informasi dalam pengelolaan kegiatan dan keuangan masjid. Banyaknya kegiatan di masjid Al Mu’min dan manajemen keuangan masjid yang belum tertata dengan baik serta pengolahan data yang manual menjadikan pengurus masjid kesulitan dalam mengolah data. Untuk mengatasi masalah tersebut dibutuhkan sistem manajemen yang bisa diakses dengan mudah oleh pengurus masjid serta memberikan informasi yang tepat, cepat dan akurat mengenai kegiatan maupun keuangan Masjid Al Mu’min kepada masyarakat. Atas dasar tersebut dikembangkan sistem informasi manajemen masjid berbasis web menggunakan Hypertext Preprocessor (PHP), framework codeigniter dan database MySQl yang bertujuan untuk mempermudah pengurus masjid dalam mengelola data keuangan dan kegiatan masjid serta akan mempermudah masyarakat dalam mencari informasi masjid melalui sistem website yang ada. Tahapan penelitian ini meliputi analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi dan pengujian. Sistem informasi manajemen Masjid Al Mu’min ini diuji dengan metode pengujian black box dan pengujian user. Berdasarkan pengujian yang dilakukan menyatakan semua fungsi yang ada pada sistem berjalan dengan baik serta 90% responden menyatakan tampilan website menarik dan mudah dipahami.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Codeigniter, Masjid, Sistem Informasi Manajemen, Website.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi dan Informatika > Teknik Informatika
Depositing User: FAJAR MULYA EFENDI
Date Deposited: 06 Aug 2018 07:06
Last Modified: 06 Aug 2018 07:08
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/65137

Actions (login required)

View Item View Item