HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN PENERAPAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT DI DESA MANCASAN WILAYAH PUSKESMAS BAKI I SUKOHARJO

YULIANA, IKA (2009) HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN PENERAPAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT DI DESA MANCASAN WILAYAH PUSKESMAS BAKI I SUKOHARJO. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
J210050046.pdf

Download (78kB)
[img] PDF
J210050046.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (703kB)

Abstract

Latar Belakang : Dampak dari perilaku terhadap derajat kesehatan cukup besar, maka diperlukan berbagai upaya untuk mengubah perilaku yang tidak sehat menjadi sehat. Salah satunya melalui program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, merupakan langkah ampuh untuk menangkal penyakit. Namun dalam praktiknya, penerapan PHBS yang kesanya sederhana tidak selalu mudah dilakukan. Terutama bagi mereka yang tidak terbiasa. Oleh karena itu diperlukan pengetahuan tentang PHBS bagi keluarga. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ,keluarga dengan penerapan PHBS. Metode : Tehnik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan tehnik Simple Random Sampling. Tehnik penggambilan data dengan menggunakan kuesioner dan metode yang digunakan adalah cross sectional (potong lintang), dengan uji statistik Kendall Tau Kesimpulan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan keluarga mempunyai hubungan yang bermakna (signifikan) dengan tingkat korelasi rendah antara tingkat pengetahuan keluarga dengan penerapan perilaku hidup bersih dan sehat di Desa Mancasan wilayah Puskesmas Baki I Sukoharjo

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, perilaku bersih dan sehat, keluarga
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 22 Feb 2010 08:34
Last Modified: 21 Jun 2011 06:27
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6412

Actions (login required)

View Item View Item