ANALIS PENGARUH VARIABEL-VARIABEL FUNDAMENTAL YANG MEMPENGARUHI HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEI TAHUN 2003-2007

SUTRISNO, SUTRISNO (2009) ANALIS PENGARUH VARIABEL-VARIABEL FUNDAMENTAL YANG MEMPENGARUHI HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEI TAHUN 2003-2007. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B100080101.pdf

Download (64kB)
[img] PDF
B100080101.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (659kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh signifikansi faktor-faktor fundamental terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur di BEI pada periode 2003 sampai dengan 2007, baik secara parsial maupun bersama-sama dan juga untuk mengetahui faktor apa yang mempunyai pengaruh paling besar terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur di BEI. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada periode 2003 sampai dengan 2007, yang berjumlah 151 perusahaan. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 55 perusahaan manufaktur dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive random sampling. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini meliputi variabel independen yaitu faktor-faktor fundamental yang berupa Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), Earning Per Share (EPS), Debt To Equity Ratio (DER), Price Earning Ratio (PER), dan Price to Book Value (PBV), sedangkan yang menjadi variabel dependen yaitu harga saham pada perusahaan manufaktur di BEI. Penelitian ini adalah jenis penelitian studi empiris, dimana data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa data sekunder. Uji asumsi klasik dalam penelitian ini meliputi uji normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas dan autokorelasi. Analisis data menggunakan analisis regresi liniear berganda, uji F (F test), uji t (t test), dan uji koefisien determinasi. Dari hasil dari analisis regresi berganda diperoleh persamaan regresi Y = 310,254 - 1,506X1 + 184,390X2 + 2,208X3 + 1,193X4 - 0,049X4 + 278,053X6. Dari hasil uji t hanya variabel Return On Equity dan Earning Per Share saja yang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap harga saham, dan untuk variabel Earning Per Share mempunyai pengaruh paling besar terhadap harga saham, karena nilai t hitung dan koefisien beta menunjukan nilai paling besar dibandingkan variabel independen yang lain. Dari hasil uji F, menyimpulkan bahwa secara bersama-sama semua variabel independen berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Berdasarkan Uji Koefisien Determinasi (R2) diperoleh hasil adjusted R square sebesar 0,532 yang berarti bahwa Return On Assets, Return On Equity, Earning Per Share, Debt To Equity Ratio, Price Earning Ratio dan Price to Book Value memberikan sumbangan sebesar 53,2%, terhadap harga saham perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia tahun 2003-2007, sedangkan sisanya sebesar 46,8% dapat dijelaskan oleh variabel yang lain di luar model. Berdasarkan analisis diatas maka dapat di berikan beberapa saran antara lain: berpengaruhnya Return On Equity dan Earning Per Share terhadap harga saham perusahaan, dapat dijadikan pertimbangan bagi perusahaan untuk memprediksi harga saham dan meningkatkan kinerja keuangan, bagi investor diharapkan lebih teliti mengamati perkembangan kinerja perusahaan, terutama dalam hal Return On Equity dan Earning Per Share. Dengan diketahui bahwa earning per share merupakan faktor yang paling besar pengaruhnya terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur, maka rasio ini menjadi salah satu faktor terpenting yang harus dipertimbangkan oleh investor dalam menginvestasikan dananya.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Harga saham, Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), Earning Per Share (EPS), Debt To Equity Ratio (DER), Price Earning Ratio (PER), Price to Book Value (PBV)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 28 Jan 2010 08:35
Last Modified: 15 Nov 2010 17:54
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/5860

Actions (login required)

View Item View Item