FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBERIAN KREDIT KENDARAAN BERMOTOR (Survey pada Debitur PT. FIF FINANCE di Surakarta)

PURNOMO, MUHAMMAD FEBRI YOGA (2009) FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBERIAN KREDIT KENDARAAN BERMOTOR (Survey pada Debitur PT. FIF FINANCE di Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B100040224.pdf

Download (52kB)
[img] PDF
B100040224.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (398kB)

Abstract

Collateral (jaminan) merupakan hal yang penting dalam kebijakan pemberian kredit karena permasalahan yang sering dihadapi oleh lembaga keuangan adalah resiko kredit macet (resiko tidak tertagihnya kredit) dengan adanya jaminan yang tinggi berarti resiko adanya kredit yang macet menjadi lebih rendah. Selain jaminan faktor character juga penting. Character berkaitan dengan watak calon debitur. Lembaga keuangan mencari data tentang sifat-sifat pribadi, watak, dan kejujuran dari pimpinan perusahaan dalam memenuhi kewajiban-kewajiban finansiilnya. Selanjutnya adalah faktor capital. Faktor capital menunjukkan posisi finansial debitur secara keseluruhan. Bank atau lembaga keuangan harus mengetahui bagaimana perimbangan antara hutang dan jumlah modal sendiri calon debitur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh capital (pendapatan), character (watak) dan collateral (jaminan) dalam pemberian kredit kendaraan bermotor oleh PT. FIF Finance di Surakarta. Populasi dalam penelitian ini adalah semua debitur yang menerima kredit bermotor selama bulan Januari-Mei 2008 pada PT. FIF FINANCE di Surakarta, yaitu sebesar 126 debitur. Sedangkan jumlah sampel yang dapat dipakai untuk penelitian berjumlah 31 orang. Kuesioner yang dipergunakan dalam penelitian ini menggunakan skala likert dengan interval 1-5. Alat uji yang dipergunakan adalah uji validitas menggunakan korelasi product moment pearson dan uji reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach yang merupakan uji instrumen penelitian. Sedangkan analisis data menggunakan regresi linear berganda. Data diolah dengan menggunakan program SPSS 10.0 for windows. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda menunjukkan bahwa hasil uji t variabel pendapatan, karakter dan jaminan, secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemberian kredit. Hal ini ditunjukkan oleh nilai signifikansi sebesar 0,019 (pendapatan), 0,029 (karakter) dan 0,028 (jaminan) dimana nilai tersebut lebih kecil dari 0,05. Dari hasil uji juga menunjukkan bahwa pendapatan merupakan variabel yang dominan pengaruhnya terhadap pemberian kredit. Hasil uji F, variabel pendapatan, karakter dan jaminan secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemberian kredit kendaraan bermotor, dengan koefisien determinasi sebesar 61,3%.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: pendapatan, karakter, jaminan, pemberian kredit
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 26 Jan 2010 08:03
Last Modified: 15 Nov 2010 18:42
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/5771

Actions (login required)

View Item View Item