PRASOJO, PRIYO (2008) ANALISA PENGARUH INVESTASI PMA DAN PMDM, KESEMPATAN KERJA, PENGELUARAN PEMERINTAH TERHADAP PDRB DI JAWA TENGAH PERIODE TAHUN 1980-2006. Skripsi thesis, universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
B300010029.pdf Download (123kB) |
|
PDF
B300010029.pdf Restricted to Repository staff only Download (355kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Analisa Pengaruh Investasi PMA dan PMDM, Kesempatan Kerja Pengeluaran Pemerintah Terhadap PDRB di Jawa Tengah Periode Tahun 1980-2006” dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh Investasi PMA dan PMDN Kesempatan Kerja Pengeluaran Pemerintah Terhadap PDRB di Jawa Tengah Periode Tahun 1980-2006. Metode analisa yang digunakan adalam metode Ordinary Laest Square (OLS). Untuk mendapat hasil estimasi yang valid maka dilakukan pengujian asumsi klasik pada model yang meliputi, Uji multikolinearitas, uji heteroskedatisitas dan uji autokorelasi. Selain itu dilakukan pengujian secara statistik yang terdiri dari Uji Kebaikan Model yang meliputi Uji F dan goodness of fit (interpretasi R2), dan Uji validitas pengaruh (Uji t). Hasil analisis menunjukkan bahwa, Model jika dilihat dari uji kepenuhan asumsi klasik kurang bagus karena terdapat masalah autokorelasi. Di sini memperlihatkan adanya hubungan yang kuat anat kesalahan prediksi yang konsisten dari variabel yang digunakan dalam model. Namun untuk masalah Heteroskedastisitas dan multikoloniaritas tidak terdapat masalah yang mengganggu proses estimasi model. Model yang digunakan cukup eksis karena terdapat dua variabel yaitu pengeluaran pemerintah dan kesempatan kerja yang berpengaruh signifikan terhadap PDRB. Sedangkan variabel investasi dalam hal ini PMA dan PMDN tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap PDRB. Pengeluaran pemerintah provinsi memiliki pengaruh positif terhadap PDRB Jawa Tengah dengan tingkat koefisien sebesar 0,505577 sedangkan kesempatan kerja yang di prokdi dengan Jumlah orang yang bekerja dan pencari kerja memiliki pengaruh positif terhadap PDRB Jawa Tengah dengan tingkat koefisien sebesar 5,250986.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PDRB, PMA, PMDN, Investasi, Pengeluaran Pemerintah, Kesmepatan Kerja, uji multikolinearitas, uji heteroskedatisitas, uji autokorelasi, uji F, interpretasi R2, dan uji validitas pengaruh. |
Subjects: | H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 28 Dec 2009 03:28 |
Last Modified: | 25 Oct 2011 07:09 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/5499 |
Actions (login required)
View Item |