Hartono, Puji (2008) FAKTOR-FAKTOR MOTIVASI YANG DIPERTIMBANGKAN MASYARAKAT TERHADAP PEMILIHAN MENABUNG DI PERBANKAN SYARIAH DAN KONVENSIONAL (Studi Kasus Di Bank Muamalat Indonesia Cabang Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
PDF
D600030159.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor motivasi internal dan eksternal yang dipertimbangkan masyarakat dalam menabung di bank syariah dan bank konvensional serta mengetahui perbedaan motivasi nasabah dari tingkat pendidikan dan jenis pekerjaannya. Dalam penelitian ini, analisis menggunakan pendekatan Factor Analysis dan Analysis varian dengan data sebanyak 100 responden, yang pada intinya adalah mencari angka korelasi dan angka signifikansi dari variabel-variabel yang ada, sehingga didapatkan satu set variabel yang baru. Dari pengolahan data yang dilakukan di Bank Muamalat Indonesia Cabang Surakarta dapat disimpulkan bahwa dari variabel-variabel empat motivasi yaitu motivasi internal bank syariah, motivasi eksternal bank syariah, motivasi internal bank konvensional dan motivasi eksternal bank konvensional dapat direduksi bahwa: motivasi internal bank syariah menjadi 3 faktor yang kemudian diberi nama faktor menjalankan syariat Islam, faktor menguntungkan dan halal serta faktor tidak setuju riba. Motivasi eksternal bank syariah menjadi 4 faktor yaitu faktor pelayanan dan fasilitas, faktor pendekatan dengan nasabah, faktor ATM mudah dan faktor tidak ada potongan. Motivasi Internal bank konvensional menjadi 3 faktor yaitu faktor image bank, faktor menguntungkan, faktor lebih aman. Dan untuk motivasi eksternal bank konvensional menjadi 2 faktor yaitu faktor jaringan luas dan faktor fasilitas memuaskan. Dipandang dari tingkat pendidikan dan jenis pekerjaan ada satu perbedaan yang signifikan yaitu motivasi eksternal bank konvensional dari tingkat pendidikan nasabah dalam menabung di bank syariah dan konvensional.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | motivasi internal, motivasi eksternal, perbankan syariah, perbankan konvensional. |
Subjects: | H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 25 Sep 2008 02:35 |
Last Modified: | 21 Feb 2011 05:46 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/543 |
Actions (login required)
View Item |