MUDZAKIR, MOCH (2009) PENILAIAN KINERJA KEUANGAN PADA UD. TRIO MOTOR DI PEDAN KLATEN TAHUN 2005 - 2008. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
B100040362.pdf Download (26kB) |
|
PDF
B100040362.pdf Restricted to Repository staff only Download (217kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan pada UD. Trio Motor di Pedan Klaten tahun 2005 - 2008. Analisis terhadap neraca dan laporan rugi laba pada UD. Trio Motor tahun 2005 -2008 dapat ditarik beberapa kesimpulan sebagai berikut: Rentabilitas Ekonomi UD Trio Motor selama kurun tiga tahun terakhir periode 2005 – 2008 bisa dikatakan efisien meskipun mengalami fluktuasi. Rentabilitas ekonomi Rentabilitas ekonomi pada tahun pertama 2005 sebesar 10,27%, pada tahun 2006 menjadi sebesar 3,59%. Penurunan kembali terjadi pada tahun 2007 menjadi 3,32% pada tahun 2008 mengalami kenaikan sebesar 6,91%. rentabilitas ekonomi mengalami kenaikan yang signifikan meskipun kecil. Meskipun mengalami fluktuasi kurun waktu tiga tahun terakhir namun kinerja keuangan UD Trio Motor dilihat dari ratio rentabilitas ekonomi bisa dikatakan cukup baik, karena UD Trio Motor masih mampu menghasilkan laba. Rentabilitas Modal Sendiri selama tiga tahun terakhir didapati data bahwa pada tahun 2005 pada tahun 2003 rentabilitas modal sendiri sebesar 18,71% pada tahun 2006 menjadi 7,70%. Tahun 2007 rentrabilitas modal sendiri mengalami kenaikan meskipun jumlahnya kecil menjadi 7,74%. Tahun 2008 rentabilitas modal sendiri mengalami kenaikan yang cukup signifikan menjadi 15,99%. Secara garis besar rentabilitas modal sendiri dikatakan cukup baik meskipun mengalami fluktuasi karena UD Trio Motor masih mampu menghasilkan laba.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Keuangan, Rentabilitas Ekonomi |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Mrs Esti Handayani |
Date Deposited: | 24 Nov 2009 06:49 |
Last Modified: | 16 Nov 2010 00:28 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4945 |
Actions (login required)
View Item |