NAPSIYAH, NAPSIYAH (2009) PERENCANAAN PEMBELAJARAN KEMUHAMMADIYAHAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN (Studi Kasus Di SMA Muhammadiyah I Simo Boyolali Tahun Pelajaran 2008/2009). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .
|
PDF
G000050083.pdf Download (164kB) |
|
PDF
G000050083.pdf Restricted to Repository staff only Download (581kB) |
Abstract
Pengembangan Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) menjadi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) memberikan dampak yang besar dalam dunia pendidikan. Guru sebagai pelaksana pembelajaran, belum sepenuhnya mampu menerima perubahan kurikulum ini. Hal itu terlihat dari perencanaan pembelajaran yang belum baik. Perencanaan merupakan bagian dari pembelajaran. Perencanaan yang baik akan membuat pembelajaran menjadi baik, sedangkan perencanaan yang buruk juga akan membuat pembelajaran di kelas kurang maksimal. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana perencanaan pembelajaran Kemuhammadiyahan yang ada di SMA Muhammadiyah 1 Simo, dan apa faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam perencanaan pembelajaran Kemuhammadiyahan yang ada di SMA Muhammadiyah 1 Simo. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan pembelajaran Kemuhammadiyahan serta faktor pendukung dan penghambat dalam perencanaan pembelajaran Kemuhammadiyahan yang ada di SMA Muhammadiyah 1 Simo. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitiannya adalah guru Kemuhammadiyahan. Adapun metode pengumpulan datanya adalah wawancara, observasi dan telaah dokumen. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang prosedurnya menghasilkan data deskriftif yang berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati, dengan empat tahapan yaitu pengunpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan pembelajaran yang dilakukan guru Kemuhammadiyahan di SMA Muhammadiyah 1 Simo adalah hanya melalui pengembangan silabus, sedangkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) belum dibuat secara tertulis. Dalam silabus tersebut terdapat beberapa komponen, yaitu kolom identitas, Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, materi pokok, pengalaman belajar, indikator pencapaian, teknik penilaian, alokasi waktu dan sumber belajar, yang penulisannya belum mengacu pada pedoman penulisan silabus. Adapun Standar Kompetensi dan Kompetensi dasar untuk mata pelajaran Kemuhammadiyahan, guru langsung mengacu pada Standar Isi dan Standar Kompetensi Lulusan serta pada buku paket Pendidikan Kemuhammadiyahan. Faktor pendukung yang dimiliki SMA Muhammadiyah 1 Simo dalam perencanaan pembelajaran meliputi tersedianya majalah Suara Muhammadiyah yang dapat dijadikan tambahan literatur, serta tersedianya jaringan internet yang memadai. Sedangkan faktor penghambatnya adalah pengembangan silabus Kemuhammadiyahan yang disusun bukan dari guru Kemuhammadiyahan sendiri melainkan oleh guru mata pelajaran lain yang bukan bidangnya, kurangnya kemampuan guru dalam mengembangkan standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD), kurangnya pemahaman guru dalam pembuatan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), kekurangjelian guru dalam memilih buku yang akan dijadikan rujukan dalam pembelajaran.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perencanaan pembelajaran, Kemuhammadiyahan, silabus |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Mrs. Gatiningsih Gatiningsih |
Date Deposited: | 19 Nov 2009 08:36 |
Last Modified: | 16 Nov 2010 01:20 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4831 |
Actions (login required)
View Item |