PERBEDAAN PENYESUAIAN DIRI SANTRI DI PONDOK PESANTREN TRADISIONAL DAN MODERN

HIDAYAT, DYAH AJI JAYA (2009) PERBEDAAN PENYESUAIAN DIRI SANTRI DI PONDOK PESANTREN TRADISIONAL DAN MODERN. Skripsi thesis, Univerversitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
F100040088.pdf

Download (53kB)
[img] PDF
F100040088.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (920kB)
Official URL: http://files.eprints.ums.ac.id/etd/2009/f100/F1000...

Abstract

Di sepanjang hidupnya manusia akan terus mengalami perubahan situasi, sehingga dibutuhkan kesiapan mental dan kemampuan penyesuaian diri agar bisa bertahan di lingkungan baru tersebut. Pun di pondok pesantren. Pola kehidupan serba disiplin dan padatnya jadwal yang diterima santri akan memberikan dampak lain pada kehidupannya, sementara itu santri juga dituntut untuk hidup mandiri terpisah dari orang tua. Secara garis besar, Dhofier (1985) membagi pondok pesantren menjadi dua macam yakni pondok pesantren tradisional (salafi) dan modern (khalafi). Pada pondok pesantren tradisional, kiai mengajarkan ilmu agama langsung kepada santri dengan cara sorogan (individual) dan bandongan (kelompok), tidak ada penjenjangan belajar, kiai memiliki otoritas besar dan mutlak ditaati, serta kebanyakan tidak memberikan ijazah sebagai tanda keberhasilan belajar. Sedangkan pondok pesantren modern merupakan pencampuran antara sekolah umum dengan tradisi pesantren, serta hubungan santri-kiai lebih bersifat fungsional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan penyesuaian diri santri di pondok pesantren tradisional dan modern. Hipotesis yang diajukan adalah ada perbedaan penyesuaian diri antara santri di pondok pesantren tradisional dan modern. Subjek dalam penelitian ini adalah santri Pondok Pesantren An-Naim Ajisoko Sragen, Salamah Wa Barokah Sragen dan Al-Muayyad Surakarta dengan jumlah 96 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive random sampling dengan alat ukur skala penyesuaian diri di pondok pesantren lalu dianalisis dengan anava 2 jalur. Hasil analisis data menunjukkan nilai F antar A sebesar 42,082 dengan p = 0,000 atau p < 0,01. Artinya, ada perbedaan penyesuaian diri yang sangat signifikan antara santri di pondok pesantren tradisional dan modern. Penyesuaian diri santri di pondok pesantren tradisional lebih baik dibandingkan santri di pondok pesantren. Hal ini dapat dilihat dari nilai rerata penyesuaian diri pada santri pondok pesantren tradisional (A1) sebesar 138,413 dan nilai rerata penyesuaian diri pada santri pondok pesantren modern (A2) sebesar 116,860. Hasil analisis data anava 2 jalur diperoleh F = 12,252 dengan p = 0,001 atau p < 0,01. Hal ini berarti ada perbedaan penyesuaian diri yang sangat signifikan antara santri putra dan putri. Nilai rerata penyesuaian diri pada santri putra (B1) sebesar 132,876 dan nilai rerata penyesuaian diri pada santri putri (B2) sebesar 121,255. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penyesuaian diri pada santri putra lebih baik daripada santri putri. Hasil analisis uji-t antar AB-AB sebesar 3,022 dengan p = 0,004 atau p < 0,01. Hal ini berarti ada perbedaan penyesuaian diri yang sangat signifikan antara santri putra dan putri di pondok pesantren tradisional. Dalam penelitian ini penyesuaian diri santri putra lebih baik daripada santri putri. Hal ini dapat dilihat dari mean empirik santri putra sebesar 145,208 dan mean empirik santri putri sebesar 131,000. Hasil analisis uji-t antar AB-AB sebesar 1,778 dengan p = 0,075 atau p > 0,05. Hal ini berarti tidak ada perbedaan penyesuaian diri antara santri putra dan putri di pondok pesantren modern. Mean empirik santri putra sebesar 121,040 dan mean empirik santri putri sebesar 112,680. Mean empirik penyesuaian diri sebesar 127,188 dan mean hipotetik penyesuaian diri sebesar 115. Hal ini menunjukkan bahwa penyesuaian diri santri di pondok pesantren tradisional maupun modern tergolong sedang. Kata kunci: penyesuaian diri, tipe pondok pesantren

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: RAK F100-089
Uncontrolled Keywords: penyesuaian diri, tipe pondok pesantren
Subjects: B Philosophy (General); Religion > BF Religion and Philosophy
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Esti Handayani
Date Deposited: 19 Nov 2009 06:11
Last Modified: 16 Nov 2010 01:52
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4796

Actions (login required)

View Item View Item