PENGARUH FAKTOR PERSONALITY TERHADAP KEAHLIAN DALAM MENGGUNAKAN KOMPUTER (Studi Survei Pada Karyawan KAP Di Surakarta Dan Yogyakarta)

Kultsum, Umi (2008) PENGARUH FAKTOR PERSONALITY TERHADAP KEAHLIAN DALAM MENGGUNAKAN KOMPUTER (Studi Survei Pada Karyawan KAP Di Surakarta Dan Yogyakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B200040032.pdf

Download (340kB)
[img] PDF
B200040032.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Teknologi komunikasi dan informasi dengan infrastruktur dan titik layanannya telah jauh berkembang dengan cukup baik di Indonesia. Sampai saat ini banyak organisasi yang menggunakan sistem komputer (computerized). Teknologi komputer mempunyai kemampuan untuk mempengaruhi efisiensi dan produktivitas karyawan. Masalah yang hendak dicari dalam penelitian ini adalah seberapa besar pengaruh faktor personality yang terdiri dari computer anxiety, computer attitudes, math anxiety terhadap keahlian dalam menggunakan komputer pada karyawan KAP di Surakarta dan Yogyakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor personality terhadap keahlian karyawan dalam menggunakan komputer pada karyawan KAP di Surakarta dan Yogyakarta. Populasi dari penelitian ini adalah semua karyawan Kantor Akuntan Publik (KAP) di Surakarta dan Yogyakarta. Pengumpulan data di lakukan dengan menggunakan kuestioner. Dari 55 kuestioner yang disebar, kuestioner yang kembali kepada peneliti sebanyak 37 kuestioner. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode pemilihan sampel nonprobabilitas dengan metode pemilihan sampel berdasarkan kemudahan (Convenience Sampling). Analisis data yang digunakan adalah untuk pengujian instrumen menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Kemudian data dianalisis dengan uji asumsi klasik dan untuk uji hipotesis menggunakan teknik analisis regresi berganda yang mencakup Uji F, koefisien determinasi (R2) dan uji t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) computer anxiety tidak berpengaruh terhadap keahlian dalam EUC dengan nilai thitung lebih kecil dari ttabel (-0,557 < 2,028) diterima pada taraf signifikansi 5%. Oleh karena itu H1 dalam penelitian ini tidak terdukung secara statistik. 2) computer attitudes berpengaruh terhadap keahlian dalam EUC dengan nilai thitung lebih kecil dari ttabel (-2,988 < 2,028) ditolak pada taraf signifikansi 5%. Oleh karena itu H2 dalam penelitian ini terdukung secara statistik.3) math anxiety tidak berpengaruh terhadap keahlian dalam EUC dengan nilai thitung lebih kecil dari ttabel (-1,366 < 2,028) diterima pada taraf signifikansi 5%. Oleh karena itu H3 dalam penelitian ini tidak terdukung secara statistik.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: computer anxiety, computer attitudes, math anxiety dan end-user computing (euc)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 13 Aug 2009 03:57
Last Modified: 16 Nov 2010 08:29
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4084

Actions (login required)

View Item View Item