Mar'ati, Rela and , Dr. Nisa Rachmah N.A., M.Si, Psi and , Wisnu Sri Hertinjung, S.Psi, M.Psi, Psi (2014) Pengaruh Pembacaan Dan Pemaknaan Ayat-Ayat Al-Qur’an Terhadap Penurunan Kecemasan Pada Santriwati Aliyah Di Pondok Pesantren Ar Rohmah Ngawi. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (336kB) |
|
PDF (Halaman Depan)
HALAMAN DEPAN.pdf Download (1MB) |
|
PDF (Bab I)
BAB I.pdf Download (57kB) |
|
PDF (Bab II)
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (625kB) |
|
PDF (Bab III)
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (171kB) |
|
PDF (Bab IV)
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (337kB) |
|
PDF (Bab V)
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (8kB) |
|
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (26kB) |
|
PDF (Lampiran)
lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (12MB) |
|
PDF (Surat Pernyataan Publikasi)
surat pernyataan publikasi.pdf Restricted to Repository staff only Download (339kB) |
Abstract
Setiap orang pernah mengalami cemas pada saat-saat tertentu dalam hidupnya. Namun jika kecemasan ini berlebihan dan dibiarkan saja tanpa ada penanganan yang tepat maka akan menjadi perilaku yang maladaptif yang merugikan dan menurunkan kualitas hidup. Hasil skala TMAS dan angket permasalahan santriwati di pondok pesantren menunjukkan 80 dari 88 santriwati Aliyah mengalami kecemasan tingkat berat dan sedang dengan 94% memiliki afeksi khawatir, tertekan, dan sedih. Hasil wawancara menunjukkan permasalahan yang menyebabkan kecemasan pada santriwati meliputi permasalahan intrapersonal seperti masalah tentang konsep diri dan sakit fisik. Masalah interpersonal seperti konflik dengan orang tua, konflik dengan sesama santriwati, dan masalah ekonomi. Psikoterapi religius sangat bermanfaat jika bersinggungan dengan perasaan khawatir, takut, bimbang, dan putus asa. Salah satu psikoterapi religius dalam agama islam adalah pembacaan dan pemaknaan ayat Al-qur’an karena di dalam ayat-ayatnya mengandung konsep tentang dinamika kejiwaan manusia yang dapat dijadikan dasar acuan psikoterapi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh pembacaan dan pemaknaan ayat-ayat Al-Qur’an terhadap penurunan kecemasan santriwati Aliyah Pondok Pesantren Ar Rohmah. Hipotesis yang diajukan adalah pembacaan dan pemaknaan ayat-ayat Al- Qur’an dapat menurunkan tingkat kecemasan santriwati Aliyah Pondok Pesantren Ar-rohmah Ngawi. Jumlah subjek dalam penelitian ini 80 santriwati dengan tehnik purposive sampling. Metode penelitian menggunakan eksperimen dengan rancangan pretest-posttes control group design. Berdasarkan hasil uji Mann u whitney dan Wilcoxon untuk pretest, posttest, dan follow up kelompok eksperimen dan kontrol diperoleh kesimpulan bahwapembacan dan pemaknaan ayat-ayat Al-Qur’an signifikan untuk menurunkan tingkat kecemasan santriwati Aliyah Pondok Pesantren Ar Rohmah Ngawi.
Item Type: | Karya ilmiah (Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pembacaan dan pemaknaan ayat-ayat Al-qur’an, kecemasan, santriwati Aliyah Pondok Pesantren |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc |
Divisions: | Fakultas Pasca Sarjana > Magister Sains Psikologi |
Depositing User: | Cahyana K. Widada |
Date Deposited: | 04 Nov 2015 01:24 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 19:20 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/39003 |
Actions (login required)
View Item |