Isdaryanti, Isdaryanti (2008) MOTIVASI BERPRESTASI PADA WANITA KARIR DITINJAU DARI STRATEGI KOPING YANG BERORIENTASI PADA MASALAH DAN BERORIENTASI PADA EMOSI. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
PDF
F100030201.pdf Restricted to Repository staff only Download (412kB) |
Abstract
Setiap wanita karir diharapkan memiliki motivasi berprestasi yang tinggi dalam melaksanakan setiap aktivitasnya sehingga mampu menghasilkan kinerja yang tinggi. Namun dari setiap aktivitas yang dilakukan belum tentu memuaskannya karena banyak permasalahan yang muncul yang dialami oleh wanita yang salah satunya dapat disebabkan oleh peran ganda yang dijalaninya. Salah satu faktor yang berpengaruh terhadap motivasi berprestasi pada wanita karir yaitu strategi koping yang terdiri dari dua bentuk, yaitu strategi koping yang berorientasi pada masalah dan strategi koping yang berorientasi pada emosi. Diperlukan suatu kajian ilmiah adanya perbedaan karakteristik atau aspek-aspek yang terdapat pada kedua strategi koping tersebut. Oleh karena itu tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui perbedaaan motivasi berprestasi pada wanita karir ditinjau dari strategi koping yang berorientasi pada masalah dan berorientasi pada emosi. Hipotesis penelitian menyatakan :Ada perbedaan motivasi berprestasi pada wanita karir ditinjau dari strategi koping yang berorientasi pada masalah dan berorientasi pada emosi. Wanita karir dengan strategi koping yang berorientasi pada masalah memiliki motivasi berprestasi yang lebih tinggi dibandingkan wanita karir yang berorientasi pada emosi. Subjek penelitian ini adalah guru-guru yang mengajar di beberapa SD di Kabupaten Grobogan yaitu di Desa Kemiri SDN I,II,III. Desa Mlilir SDN I,II,III. Desa Saban SDN I dan II. Desa Jektro SDN I dan II. Desa Genggang SDN I, II, III dan Desa Ngroto SDN I,II,III dan IV. Subjek memiliki karakteristik a) wanita; b) Tingkat pendidikan minimal D2; c) Masa Kerja minimal 3 tahun; d) Mempunyai anak serta tinggal bersama suami dalam satu rumah (keluarga inti). Jumlah subjek sebanyak 100 orang. Metode pengumpulan data menggunakan skala strategi koping dan skala motivasi berprestasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis uji t atau t-test. Berdasarkan hasil perhitungan teknik Analisis Variansi 1-Jalur diperoleh nilai F Antar A sebesar 7,799; R2 = 0,109; p = 0,007 (p<0,01) Nilai uji-t antar A = 2,793; p = 0,007 (p<0,01). Nilai rata-rata motivasi berprestasi subjek yang berorientasi pada masalah = 118,576 dan nilai rata-rata motivasi berprestasi subjek yang berorientasi emosi = 107,909. Hasil penelitian ini menyatakan ada perbedaan motivasi berprestasi yang sangat signifikan dilihat dari strategi koping yang berorientasi pada masalah dengan yang berorientasi pada emosi. Motivasi berprestasi yang berorientasi pada masalah mempunyai rerata empirik sebesar 118,576 dan rerata hipotetik sebesar 97,5 yang berarti subjek penelitian tergolong tinggi. Motivasi berprestasi yang berorientasi pada emosi mempunyai rerata empirik sebesar 107,909 dan rerata hipotetik sebesar 97,5 yang berarti motivasi berprestasi subjek penelitian tergolong sedang.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | wanita karir, strategi koping, orientasi masalah dan emosi |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 02 Sep 2008 02:56 |
Last Modified: | 24 Feb 2011 04:42 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/352 |
Actions (login required)
View Item |