SUTANTI , IMANINGSIH NIA (2009) PENGARUH PENGUMUMAN LABA TERHADAP PERUBAHAN HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2004-2006. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
B200050302.pdf Download (23kB) |
|
PDF
B200050302.pdf Restricted to Repository staff only Download (589kB) |
Abstract
Laba merupakan salah satu parameter dan informasi yang penting dalam mengukur kinerja perusahaan, sehingga selalu menjadi perhatian calon investor yang ingin berinvestasi. Prediksi laba masa depan juga merupakan informasi penting karena posisi keuangan perusahaan dan kinerja perusahaan dapat membantu investor dalam pengambilan keputusan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah rasio-rasio keuangan yang didasarkan pada data laporan keuangan merupakan informasi yang dapat digunakan untuk memprediksi laba di masa yang akan datang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian empiris yang menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia pada periode tahun 2004-2006. Populasi penelitian adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Sampel yang digunakan adalah 48 perusahaan yang diambil dengan teknik purposive sampling. Rasio keuangan perusahaan diukur dengan menggunakan Current Ratio (CR), Quick Ratio (QR), Debt Ratio (DR), Equity to Total Asset (ETA), Equity to Total Liabilites (ETL), Equity to Fixed Asset (EFA), Net Profit Margin (NPM), Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), Inventory Turnover (IT), Average Collect on Period (ACP), Fixed Asset Turnover (FAT), dan Total Assets Turnover (TAT). Teknik analisis data menggunakan analisis regresi ganda, uji F, uji t, dan pengujian koefisien determinasi yang disertai dengan uji asumsi klasik. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: Current Ratio (CR), Debt Ratio (DR), Net Profit Margin (NPM), Return On Asset (ROA), dan Total Assets Turnover (TAT) berpengaruh terhadap perubahan laba satu tahun ke depan. Artinya CR, DR, NPM, ROA, dan TAT bermanfaat dalam memprediksi perubahan laba perusahaan manufaktur. Konsisten dengan hasil penelitian Roma Uly Juliana dan Sulardi (2003) yang menyimpulkan bahwa rasio keuangan dapat digunakan untuk memprediksi perubahan laba perusahaan manufaktur. Nilai thitung dari kelima variabel di atas menunjukkan nilai yang signifikan pada taraf signifikansi 5%.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | rasio keuangan, CR, DR, NPM, ROA, TAT, QR, ETA, ETL, EFA, ROE, IT, ACP, FAT, laba masa depan |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Maria Husnun Nisa |
Date Deposited: | 30 Jun 2009 07:24 |
Last Modified: | 16 Nov 2010 15:56 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3272 |
Actions (login required)
View Item |