Analisis Penggunaan Bentuk Kebahasaan Disfemia Pada Berita Politik Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-November 2013

HASTUTI, HESTI and , Drs. H. Yakub Nasucha, M. Hum, (2014) Analisis Penggunaan Bentuk Kebahasaan Disfemia Pada Berita Politik Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-November 2013. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
02._Naskah_Publikasi.pdf

Download (428kB)
[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
03._Halaman_Judul.pdf

Download (358kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
04._BAB_I.pdf

Download (24kB)
[img] PDF (Bab II)
05._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (84kB)
[img] PDF (Bab III)
06._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (32kB)
[img] PDF (Bab IV)
07._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (221kB)
[img] PDF (Bab V)
08._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (18kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
09._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (24kB)
[img] PDF (Lampiran)
10._LAMPIRAN_DATA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) mengidentifikasikan bentuk penggunaan disfemia pada berita politik Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-November 2013, (2) mendeskripsikan nilai rasa apakah yang terkandung dalam bentuk penggunaan disfemia pada berita politik Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-November 2013. Penelitian ini berbentuk pendekatan kualitatif yang datanya bersumber pada berita politik Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-November 2013. Teknik pengumpulan data menggunakan metode simak dan teknik lanjutannya dengan teknik catat. Teknik pemeriksaan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode agih dan metode padan. Peneliti menggunakan teknik dari metode agih pada tujuan yang pertama yakni teknik baca markah dan teknik lanjutan berupa teknik ganti pada tujuan yang kedua serta menggunakan metode padan referensial dengan teknik dasar berupa teknik Pilah Unsur Penentu (PUP) yang alatnya berupa daya pilah yang bersifat mental yang dimiliki oleh penelitinya. Hasil penelitian ini adalah : (1) Bentuk pemakaian disfemia pada berita politik surat kabar Solopos edisi Oktober-November 2013, ditemukan klasifikasi bentuk disfemia menjadi tiga, yaitu; (a) berupa kata seperti kata kubangan dalam kalimat “Hal lain yang dipersoalkan adalah politik itu kotor sehingga sangat disayangkan dirinya mau terjun ke kubangan itu.’, (b) berupa frase seperti frase praktik kotor dalam kalimat “Mahkamah Konstitusi (MK) pun tercoreng praktik kotor akibat lobi-lobi dinasti penguasa provinsi Banten.”, dan (c) berupa ungkapan, seperti ungkapan kucing dalam karung dalam kalimat “Kau hanya melihat lewat baliho, itu seperti membeli kucing dalam karung.” Nilai rasa yang terkandung dalam bentuk pemakaian disfemia pada berita politik surat kabar Solopos edisi Oktober-November 2013, ada lima nilai rasa yang terkandung yakni: (1) nilai rasa menyeramkan seperti kata murka dalam kalimat “Namun, dalam sidak ke kantor wali kota Jakarta Timur, dia murka.”,(2) nilai rasa mengerikan seperti kata sabet dalam kalimat “Ahok sabet Bung Hatta Anti Corruption Award.”, (3) nilai rasa menakutkan seperti frase kampanye siluman dalam kalimat “Apabila terdapat sumber dana kampanye siluman maka KPU Karanganyar segera jasa akuntan publik untuk mengauditnya.”, (4) nilai rasa menjijikkan seperto kata mual dalam kalimat “Bagi pemilih sudah banyak contoh yang membuat mereka mual.”, dan yang terakhir (5) nilai rasa menguatkan seperti kata sekenario dalam kalimat “Jadi ada sekenario Mega-Jokowi atau Jokowi dengan yang lainnya”.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: disfemia, nilai rasa disfemia
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Munawar Munawar
Date Deposited: 21 Oct 2014 13:20
Last Modified: 20 Oct 2021 02:22
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/30573

Actions (login required)

View Item View Item