PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS CAPSULITIS ADHESIVA DEXTRA DENGAN MENGGUNAKAN SHORT WAVE DIATHERMY (SWD) DAN TERAPI MANIPULASI DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT Dr. SARDJITO YOGYAKARTA

Sakinah, Nurul (2008) PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS CAPSULITIS ADHESIVA DEXTRA DENGAN MENGGUNAKAN SHORT WAVE DIATHERMY (SWD) DAN TERAPI MANIPULASI DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT Dr. SARDJITO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
J100050032.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF
J100050032.pdf

Download (527kB)

Abstract

Frozen shoulder merupakan rasa nyeri yang mengakibatkan keterbatasan lingkup gerak sendi (LGS) pada bahu. Mungkin timbul karena adanya trauma, mungkin juga timbul secara perlahan-lahan tanpa tanda-tanda atau riwayat trauma. Keluhan utama yang dialami adalah nyeri, penurunan kekuatan otot, penurunan kemampuan fungsional penggerak sendi bahu dan keterbatasan LGS terjadi baik secara aktif atau pasif. Frozen shoulder secara pasti belum diketahui penyebabnya. Namun kemungkinan terbesar penyebab dari frozen shoulder antara lain tendinitis, rupture rotator cuff, capsulitis, post immobilisasi lama, trauma serta diabetes mellitus. Respon autoimmunal terhadap rusaknya jaringan lokal yang diduga menyebabkan penyakit tersebut. Untuk mengatasi semua diterapkan modalitas SWD, Terapi Manipulasi. Metodologi yang dipakai untuk penelitian ini mengacu pada laporan status klinik dengan menggunakan beberapa instrumen penelitian antara lain pemeriksaan nyeri dengan VDS, kekuatan otot dengan MMT, keterbatasan gerak dengan LGS dan pemeriksaan kemampuan fungsional dengan SPADI test. Dari penelitian yang telah dilakukan maka terbukti dengan penggunaan modalitas SWD dan terapi manipulasi selama 6 kali terapi di dapatkan peningkatan impairment fungsional limination dan disability.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Frozen Shoulder, Capsulitis Adesiva Dextra, Terapi Manipulasi, SWD
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Fisioterapi D3
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 17 Jun 2009 04:12
Last Modified: 16 Nov 2010 20:10
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2792

Actions (login required)

View Item View Item