HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN, ASUPAN KARBOHIDRAT DAN SERAT DENGAN PENGENDALIAN KADAR GLUKOSA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE II RAWAT JALAN DI RSUD DR. MOEWARDI SURAKARTA

PRIHATIN , UCIK WITASARI (2008) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN, ASUPAN KARBOHIDRAT DAN SERAT DENGAN PENGENDALIAN KADAR GLUKOSA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE II RAWAT JALAN DI RSUD DR. MOEWARDI SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
J310040003.pdf

Download (77kB)
[img] PDF
J310040003.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (857kB)

Abstract

Latar Belakang : Diabetes melitus merupakan penyakit yang ditandai oleh naiknya kadar gula darah (hiperglikemia) dan tingginya kadar gula darah dalam urin (glikosuria). Salah satu faktor yang menentukan perilaku kesehatan seseorang adalah tingkat pengetahuan. Tingkat pengetahuan yang rendah akan dapat mempengaruhi pola makan yang salah (terutama asupan karbohidrat dan serat) sehingga menyebabkan kegemukan, yang akhirnya mengakibatkan kenaikan kadar glukosa darah. Semakin rendah penyerapan karbohidrat, semakin rendah kadar glukosa darah. Kandungan serat yang tinggi dalam makanan akan mempunyai indeks glikemik yang rendah sehingga dapat memperpanjang pengosongan lambung yang dapat menurunkan sekresi insulin dan kolesterol total dalam tubuh. Tujuan : Mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang pengelolaan DM, asupan karbohidrat dan serat dengan pengendalian kadar glukosa darah pada penderita DM tipe II. Metode : Penelitian ini bersifat observasional dengan pendekatan cross sectional. Data tingkat pengetahuan diperoleh dari kuesioner tingkat pengetahuan, data asupan karbohidrat dan serat diperoleh melalui recall dan record konsumsi makanan 24 jam selama tiga hari. Analisis data dengan menggunakan uji Rank Spearman dan Pearson Product Moment. Hasil : Rata-rata umur subjek penelitian >40 tahun, sebagian besar subjek penelitian mempunyai jenis kelamin perempuan (53,3%), pendidikan terakhir subjek penelitian adalah SLTP dan SLTA (63,3%). Rata-rata asupan karbohidrat adalah 45,94%, rata-rata asupan serat adalah 8,13 gram, rata-rata skor pengetahuan adalah 83,99%, rata-rata Glukosa Darah Puasa (GDP) adalah 163,17 g/dL dan rata-rata kadar Glukosa Darah 2 jam post prandial (GD2jpp) adalah 216 g/dL. Kesimpulan : ada hubungan tingkat pengetahuan dengan kadar GD2jpp, tidak ada hubungan tingkat pengetahuan dengan kadar GDP, serta tidak ada hubungan asupan karbohidrat dan serat dengan kadar GDP dan GD2jpp.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tingkat pengetahuan, Asupan Karbohidrat, Asupan Serat, Glukosa Darah Puasa dan Glukosa Darah 2 jam post prandial
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Gizi
Depositing User: Gatiningsih
Date Deposited: 16 Jun 2009 08:12
Last Modified: 14 Sep 2022 08:24
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2760

Actions (login required)

View Item View Item