Manajemen Kesiswaan Dan Pengembangan Nilai Islami Siswa (Studi Empirik Di MTs Negeri Surakarta 1 Tahun Pelajaran 2012/2013)

Maqbulah, Maqbulah and , Drs. Bambang Raharjo, M.Ag. and , Drs. Suharjianto, M.Ag. (2013) Manajemen Kesiswaan Dan Pengembangan Nilai Islami Siswa (Studi Empirik Di MTs Negeri Surakarta 1 Tahun Pelajaran 2012/2013). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
03._HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (757kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
04._BAB_I.pdf

Download (76kB)
[img] PDF (Bab II)
05._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (148kB)
[img] PDF (Bab III)
06._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (151kB)
[img] PDF (Bab IV)
07._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (38kB)
[img] PDF (Bab V)
08._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (21kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
09._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (15kB)
[img] PDF (Lampiran)
10._LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
02._NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan pendidikan pada hakikatnya adalah membentuk manusia yang seutuhnya. Manusia yang seutuhnya adalah manusia yang seluruh aspek kepribadiannya berkembang secara optimal dan seimbang, baik aspek ketakwaanterhadap Tuhan, intelektual, emosi, sosial, fisik, maupun moral. Siswa merupakan subyek sekaligus objek dalam proses transformasi ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang diperlukan. Sehingga diperlukan layanan bagi siswa untuk mengembangkan potensi yang dimiliki siswa secara maksimal. Layanan kesiswaan sebagai media dalam menanamkan nilai-nilai Islami kepada siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler. Permasalahan dalam penelitian ini ialah bagaimana pelayanan kesiswaan dalam kegiatan ekstrakurikuler dapat mengembangkan nilai Islami siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pelayanan kesiswaan dalam kegiatan ekstrakurikuler dapat mengembangkan nilai Islami siswa di MTs Negeri Surakarta 1. Adapun manfaat dari penelitian ini diharapkan dapat menambah kekayaan ilmu pengetahuan dalam dunia pendidikan khususnya mengenai manajemen kesiswaan dan pengembangan nilai Islami siswa untuk mencapai tujuan pendidikan yaitu menjadi manusia seutuhnya, serta dapat digunakan sebagai bahan acuan di bidang penelitian yang sejenis. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang bertempat di MTs Negeri Surakarta 1 dan menggunakan metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi serta dokumentasi yang kemudian dianalisis menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah wakil kepala kesiswaan, guru pembina ekstrakurikuler, guru akidah akhlak, dan siswa. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data maka ini dapat disimpulkan bahwa: layanan kesiswaan di MTs Negeri Surakarta 1 dalam melayani pengembangan bakat dan minat siswa dengan mengoptimalkan kegiatan ekstrakurikuler di Madrasah. Pelayanan kesiswaan dalam kegiatan ekstrakurikuler dapat mengembangkan nilai-nilai Islami siswa melalui pembinaan bakat dan minat siswa. Melalui kegiatan ekstrakurikuler nilai-nilai Islami yang muncul meliputi nilai kedisiplinan, tanggung jawab, percaya diri, hubungan sosial dan ibadah. (a) Nilai kedisiplinan lebih dominan terdapat dalam kegiatan ekstrakurikuler OSIS, pramuka, dan kegiatan ibadah harian di Madrasah. Dalam setiap kegiatan ekstrakurikuler tersebut lebih menekankan disiplin terhadap ketepatan waktu, pakaian dan tugas. (b) Nilai tanggung jawab terdapat dalam kegiatan pramuka, OSIS, dan khitabah. Dalam setiap kegiatan ekstrakurikuler tersebut, setiap siswa berusaha dengan sungguh-sungguh melaksanakan tugas yang diembannya. (c) Nilai percaya diri terdapat dalam kegiatan pramuka, bahasa Inggris dan khitabah. Dalam setiap kegiatan di atas, siswa berusaha berani tampil di depan orang lain dengan percaya diri. (d) Hubungan sosial terdapat dalam kegiatan pramuka dan PMR dengan mengadakan kegiatan bakti sosial di desa. (e) Ibadah terdapat dalam kegiatan ekstrakurikuler yang bersifat harian di madrasah, seperti shalat berjama’ah, tadarrus, khitabah.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Kesiswaan, Nilai Islami, Ekstrakurikuler.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Users 1514 not found.
Date Deposited: 14 Sep 2013 07:43
Last Modified: 29 Oct 2021 10:01
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/25871

Actions (login required)

View Item View Item