Peran Pendidikan Karakter Dalam Menanggulangi Kenakalan Siswa Di Smp Muhammadiyah 4 Sambi Boyolali Tahun Pelajaran 2012/2013

Effendi, Maulana and , Dra. Chusniatun, M.Ag. and , Drs. Abdillah Nugroho, M. Hum. (2013) Peran Pendidikan Karakter Dalam Menanggulangi Kenakalan Siswa Di Smp Muhammadiyah 4 Sambi Boyolali Tahun Pelajaran 2012/2013. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (HALAMAN DEPAN)
2._HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (616kB)
[img]
Preview
PDF (BAB I)
3._BAB_1.pdf

Download (162kB)
[img] PDF (BAB II)
4._BAB_2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (384kB)
[img] PDF (BAB III)
5._BAB_3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (188kB)
[img] PDF (BAB IV)
6._BAB_4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (137kB)
[img] PDF (BAB V)
7._BAB_5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (89kB)
[img]
Preview
PDF (DAFTAR PUSTAKA)
8._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (78kB)
[img] PDF (LAMPIRAN)
9._LAMPIRAN_2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (NASKAH PUBLIKASI)
9RR._NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (232kB)

Abstract

ekolah memiliki tanggung jawab yang besar untuk membantu membentuk kepribadian dan tingkahlaku siswa. Oleh karena itu, sekolah memberikan bantuan berupa penanaman pendidikan karakter atau pendidikan akhlak. Penanaman Pendidikan karakter sangat penting karena proses pendidikan yang selama ini dilakukan belum sepenuhnya berhasil dalam membentuk manusia yang berkarakter, penilaian ini didasarkan pada banyaknya kenakalan-kenakalan yang terjadi di sekolah. Kenakalan yang terjadi di SMP Muhammadiyah 4 Sambi di antaranya adalah membolos, berkelahi, merokok, dan sebagainya. Dalam kondisi seperti ini, peran pendidikan karakter di sekolah sangat penting guna membantu dalam menanamkan akhlak pada siswa. Berdasarkan latar belakang tersebut penulis dapat merumuskan masalah bagaimana peran pendidikan karakter dalam menanggulangi kenakalan siswa di SMP Muhammadiyah 4 Sambi Boyolali. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran pendidikan karakter dalam menanggulangi kenakalan siswa di SMP Muhammadiyah 4 sambi Boyolali. Manfaat penelitian ini meliputi manfaat teoritis yaitu memberikan kontribusi pemikiran bagi dunia pendidikan terutama pada bidang pendidikan karakter. Dan manfaat praktis berguna bagi unit yang berkenaan dengan karakter untuk meningkatkan peran pendidikan karakter dalam menyelesaikan masalah kenakalan siswa di SMP Muhammadiyah 4 sambi kususnya dan sekolah lain pada umumnya dan berguna bagi siswa untuk selalu menumbuhkan akhlak atau perilaku yang baik dalam kehidupan sehari-hari dengan pengaplikasian pendidikan karakter yang telah diajarkan. Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif kualitatif, dengan mengambil lokasi SMP Muhammadiyah 4 Sambi Boyolali sebagai objek penelitian. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, pengamatan/observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara induktif yaitu cara berfikir untuk mengambil kesimpulan yang berangkat dari masalah yang bersifat khusus ke masalah-masalah yang bersifat umum. Peneliti menyimpulkan Kenakalan siswa di SMP tersebut di antaranya ialah merokok, berkelahi, membolos, dan sebagainya. Peran pendidikan karakter dalam menanggulangi kenakalan tersebut melalui dua upaya. Pertama upaya preventif atau pencegahan dengan diadakannya pembinaan sikap beragama melalui pelajaran PAI, Kemuhammadiyahan, dan Akhlak, pembinaan sikap tanggung jawab sosial seperti HW, dan program pengamalan (thaharah, sholat, menutup aurat, dll).ekstra, qira’ah, HW, BTA, dan kegiatan jum’at. Kedua upaya kuratif yaitu melalui kegiatan-kegiatan seperti HW, BTA, jum’at pembinaan, membaca Al-Qur’an di pagi hari, sholat dhuha, sholat berjama’ah, dan sebagainya dalam rangka membentuk akhlak atau sikap siswa sesuai dengan ajaran agama Islam dan visi misi sekolah serta berlakunya sistem kredit point untuk yang melanggar tata tertib. Peran pendidikan karakter dalam menanggulangi kenakalan siswa di sekolah ini belum sepenuhnya terlaksana karena belum terbentuknya kurikulum pendidikan karakter, jam pelajaran akhlak kurang dan kurangnya pendampingan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Peran, pendidikan karakter, kenakalan siswa.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Users 1514 not found.
Date Deposited: 11 Sep 2013 06:50
Last Modified: 29 Oct 2021 06:20
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/25721

Actions (login required)

View Item View Item