Pengaruh Pengetahuan Pajak Dan Persepsi Wajib Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Kasus Pada KPP Pratama Boyolali)

PUTRI, FEBRI TIMORIA KUSUMA and , Drs. Suyatmin, M.Si (2013) Pengaruh Pengetahuan Pajak Dan Persepsi Wajib Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Kasus Pada KPP Pratama Boyolali). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Naskah publikasi)
02._Artikel_Publikasi_Karya_Ilmiah.pdf

Download (393kB)
[img]
Preview
PDF (Hal Depan)
03._Halaman_Depan.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
04._BAB_I.pdf

Download (157kB)
[img] PDF (Bab II)
05._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (241kB)
[img] PDF (Bab III)
06._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (304kB)
[img] PDF (Bab IV)
07._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (199kB)
[img] PDF (Bab V)
08._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
09._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (159kB)
[img] PDF (Lampiran)
10._Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (535kB)

Abstract

Pajak merupakan penerimaan negara terbesar. Kurang lebih 2/3 penerimaan Negara saat ini bersumber dari pajak. Dominasi pajak sebagai sumber penerimaan merupakan satu hal yang sangat wajar, terlebih ketika sumber daya alam, khususnya minyak bumi tidak bisa lagi diandalkan. Akan tetapi kenyataan yang ada di Indonesia menunjukkan tingkat kepatuhan Wajib Pajak masih rendah,hal ini terlihat pada belum optimalnya penerimaan pajak (tax gap) dan tax ratio Indonesia masih terendah dikawasan ASEAN yaitu sebesar 11,6 untuk tahun 2005 yang dihitung dari jumlah seluruh pajak yang di bandingkan dengan PDB. Rendahnya tingkat kepatuhan Wajib Pajak ini mendorong pihak DJP untuk melakukan upaya yang sungguh-sungguh dan berkesinambungan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengetahuan tentang pajak terhadap kepatuhan wajib pajak dan menganalisis pengaruh persepsi petugas pajak terhadap kepatuhan pajak. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan alat analisis regresi linear berganda. wajib pajak orang pribadi yang mempunyai usaha dan pekerjaan bebas yang terdapat pada KPP Boyolali.Sampel penelitian yaitu wajib pajak orang pribadi yang mempunyai usaha dan pekerjaan bebas yang terdapat didaerah Boyolali. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang mempunyai usaha dan pekerjaan bebas yang terdapat pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Boyolali. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa pengetahuan tentang pajak (X1) diperoleh nilai thitung = 9,222 > 1,987; sehingga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Persepsi terhadap petugas pajak (X2) diperoleh nilai thitung = 4,743 > 1,987; sehingga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Persepsi terhadap kriteria wajib pajak patuh (X3) diperoleh nilai thitung = 2,800 > 1,9875; sehingga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak. Hasil analisis uji F diperoleh nilai Fhitung sebesar 130,127 > 2,68 hal ini berarti bahwa pengetahuan tentang pajak, persepsi terhadap petugas pajak, dan persepsi terhadap kriteria wajib pajak patuh secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak yang terdaftar di KPP Boyolali. Nilai R2 sebesar 0,819, ini berarti variasi perubahan pada kepatuhan Wajib Pajak dapat dijelaskan oleh perubahan pada pengaruh pengetahuan pajak dan persepsi wajib pajak sebesar 81,9%. Sementara sisanya sebesar 18,1% diterangkan oleh faktor lain yang tidak ikut terobservasi. Kata kunci: pengetahuan, pajak, persepsi, wajib pajak

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, pajak, persepsi, wajib pajak
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 24 Apr 2013 11:26
Last Modified: 01 Nov 2021 01:00
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/23830

Actions (login required)

View Item View Item