PENGARUH KADAR EXPLOTAB® SEBAGAI BAHAN PENGHANCUR TERHADAP SIFAT FISIK TABLET EKSTRAK DAUN DEWANDARU (Eugenia uniflora L.)

MA’RUF , JAMALUDDIN (2008) PENGARUH KADAR EXPLOTAB® SEBAGAI BAHAN PENGHANCUR TERHADAP SIFAT FISIK TABLET EKSTRAK DAUN DEWANDARU (Eugenia uniflora L.). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
K100040177.pdf

Download (152kB)
[img] PDF
K100040177.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (622kB)

Abstract

Daun dewandaru (Eugenia uniflora L.) mempunyai khasiat sebagai antioksidan. Kandungan flavonoid pada tanaman dewandaru telah diteliti sebagai antiradikal yang sangat aktif dengan nilai IC50 sekitar 8,865 µg/ml. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kadar Explotab® sebagai bahan penghancur terhadap sifat fisik tablet ekstrak daun dewandaru. Ekstrak etanol daun dewandaru diperoleh dengan ekstraksi menggunakan metode maserasi, membuat ekstrak kering dan dilanjutkan dengan pentabletan. Tablet ekstrak ekstrak daun dewandaru dibuat dalam 4 formula dengan variasi kadar bahan penghancur Explotab® FI (2%), FII (4%), FIII (6%), FIV (8%). Tablet dibuat dengan metode granulasi basah dan dikempa dengan mesin tablet single punch. Data yang diperoleh dianalisis dengan pendekatan teoritis dan statistik menggunakan ANOVA satu jalan taraf kepercayaan 95% dilanjutkan dengan uji post hoc (LSD) jika terdapat perbedaan yang bermakna. Penambahan Explotab® sebagai bahan penghancur dalam berbagai variasi kadar dapat mempengaruhi sifat fisik tablet (kerapuhan dan waktu hancur tablet). Semakin besar kadar Explotab® yang ditambahkan maka akan menaikkan kerapuhan tablet dan mempercepat waktu hancur tablet. Kerapuhan tablet meningkat seiring dengan penambahan kadar Explotab®. Waktu hancur tablet ekstrak daun dewandaru pada kadar Explotab® 6% dan 8% adalah kurang dari 20 menit.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Explotab®, bahan penghancur, tablet ekstrak, dewandaru
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Farmasi
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 09 Jun 2009 04:13
Last Modified: 02 Mar 2011 04:59
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2323

Actions (login required)

View Item View Item