UPAYA PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP BANGUN RUANG SISI DATAR DAN KETRAMPILAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL (PTK di SMP NEGERI 1 Wonosari Kelas VIII)

SARININGRUM, DELA OLYPIA (2008) UPAYA PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP BANGUN RUANG SISI DATAR DAN KETRAMPILAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL (PTK di SMP NEGERI 1 Wonosari Kelas VIII). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A410040192.pdf

Download (101kB)
[img] PDF
A410040192.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada peningkatan pemahaman konsep bangun ruang sisi datar dan ketrampilan matematika melalui pendekatan kontekstual. Peningkatan pemahaman konsep bangun ruang sisi datar meliputi tiga aspek peningkatan yaitu : 1) Keaktifan siswa yang meliputi keaktifan bertanya, mengemukakan ide dan mengerjakan soal di depan kelas; 2) Kreativitas siswa yang meliputi ketepatan menggunakan alat peraga dan melakukan percobaan; 3) kemandirian siswa yang meliputi kemandirian mengerjakan soal latihan dan mengerjakan pekerjaan rumah. Peningkatan ketrampilan matematika berdasarkan pada tiga aspek peningkatan yaitu peningkatan kemampuan mengkonstruksikan soal ke dalam model matematika, ketepatan menggunakan rumus dan kebenaran proses mencari jawaban. Subyek pemberi tindakan adalah guru matematika kelas VIII F SMP N 1 Wonosari, subyek yang menerima tindakan adalah siswa kelas VIII F sejumlah 39 siswa dan peneliti sebagai subyek yang melakukan perencanaan, mengumpulkan data, analisis data dan penarikan kesimpulan. Data dikumpulkan melalui metode observasi, catatan lapangan, test dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan prosentase. Hasil penelitian tindakan kelas ini yaitu : 1) Peningkatan pemahaman konsep bangun ruang sisi datar siswa di akhir penelitian yang meliputi keaktifan bertanya mencapai 16 siswa (41,02%), mengemukakan ide mencapai 7 siswa (17,94%), mengerjakan soal di depan kelas mencapai 12 siswa (30,76%), ketepatan menggunakan alat peraga mencapai 27 siswa (69,23%), melakukan percobaan mencapai 21 siswa (53,84%), kemandirian mengerjakan soal latihan mencapai 33 siswa (84,61%), dan mengerjakan pekerjaan rumah mencapai 31 siswa (79,84%); 2) Peningkatan ketrampilan matematika siswa di akhir penelitian meliputi mengkonstruksikan soal kedalam model matematika mencapai 32 siswa (82,05%), ketepatan penggunaan rumus mencapai 34 siswa (87,17%) dan proses perhitungan mencapai 35 siswa (89,74%). Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan pendekatan kontekstual dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan pemahaman konsep bangun ruang sisi datar dan ketrampilan matematika siswa.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pemahaman-konsep, Bangun-ruang, Ketrampilan-matematika, Pendekatan-kontekstual
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 04 Jun 2009 08:08
Last Modified: 17 Nov 2010 01:34
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2105

Actions (login required)

View Item View Item