Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa bilimbi L.) Terhadap Escherichia coli DAN Bacillus sp

Riwayati, Dina (2012) Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa bilimbi L.) Terhadap Escherichia coli DAN Bacillus sp. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakrta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
COVER-INTISARI.pdf

Download (123kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (52kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (60kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (359kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (40kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (13kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (622kB)
[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (305kB)

Abstract

Daun belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi L.) dapat digunakan sebagai antipiretik, antiradang, dan antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol daun belimbing wuluh terhadap Escherichia coli dan Bacillus sp. Ekstraksi daun belimbing wuluh menggunakan penyari etanol 96% dengan metode maserasi. Uji aktivitas antibakteri dilakukan untuk menentukan besar diameter zona hambat dengan metode difusi agar dengan cara sumuran. Seri konsentrasi ekstrak etanol daun belimbing wuluh yang digunakan adalah sebesar 6 mg/sumuran, 8 mg/sumuran dan 10 mg/sumuran terhadap Escherichia coli, dan 1 mg/sumuran, 2 mg/sumuran dan 4 mg/sumuran terhadap Bacillus sp. Ekstrak etanol daun belimbing wuluh dimasukkan ke dalam sumuran 6 mm dalam media MH yang telah diinokulasi dengan 200 μL suspensi bakteri kemudian diinkubasi selama 24 jam dan diamati besarnya diameter zona hambat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun belimbing wuluh mempunyai aktivitas antibakteri terhadap bakteri Bacillus sp pada konsentrasi 1 mg/sumuran, 2 mg/sumuran, dan 4 mg/sumuran dengan diameter zona hambat berturut-turut sebesar 12,4 mm, 13 mm dan 13,9 mm terhadap bakteri Bacillus sp, sedangkan untuk ekstrak etanol daun belimbing wuluh sampai konsentrasi 10 mg/sumuran tidak mempunyai aktivitas antibakteri terhadap bakteri Escherichia coli.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Averrhoa bilimbi L., Escherichia coli, Bacillus sp, antibakteri
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Farmasi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 16 Oct 2012 05:55
Last Modified: 16 Oct 2012 05:55
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/20705

Actions (login required)

View Item View Item