PENGARUH KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. KAWAN KITA KLATEN

SARI , RENI PRATAMA (2008) PENGARUH KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. KAWAN KITA KLATEN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A210040017.pdf

Download (56kB)
[img] PDF
A210040017.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (459kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah : (1) mengetahui sejauhmana pengaruh karakteristik individu terhadap kinerja karyawan CV. Kawan Kita Klaten. (2) mengetahui sejauhmana pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan CV. Kawan Kita Klaten. (3) mengetahui sejauhmana pengaruh bersama karakteristik individu dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan CV. Kawan Kita Klaten . Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Sumber data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder . Dalam mengumpulkan data menggunakan teknik angket dan dokumen tasi . Teknik analisis data menggunakan analisa korelasi product moment untuk mengetahui hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat, analisa korelasi parsial untuk mengukur koefisien korelasi variabel Y dengan variabel X1 dan korelasi variabel Y dengan variabel X2, analisa korelasi berganda untuk mengetahui pertautan antara variabel bebas dengan variabel terikat dan analisa regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruh variabel bebas (X) terhadap variabel terikat (Y). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) karakteristik individu dan lingkungan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan CV. Kawan Kita Klaten. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi yang memperoleh Fhitung > Ftabel 11,214 > 3,35 diterima pada taraf signifikansi 5%. (2) karakteristik individu berpengaruh positif (b1 = 0,263) terhadap kinerja karyawan CV. Kawan Kita Klaten. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi memperoleh t hitung X1 > t tabel yaitu 2,550>2,048 diterima pada taraf signifikansi 5%. (3) lingkungan kerja berpengaruh positif (b 2 = 0,261) terhadap kinerja karyawan CV. Kawan Kita Klaten. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi memperoleh thitung X2 > ttabel yaitu 2,598>2,048 diterima pada taraf signifikansi 5%. (4) variabel lingkungan kerja memberikan sumbangan efektif sebesar 17,07% sedangkan karakteristik individu sebesar 16,20% terhadap kinerja karyawan. Hal ini menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja merupakan faktor yang berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Karakteristik Individu, Lingkungan Kerja, Kinerja Karyawan .
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 03 Jun 2009 02:32
Last Modified: 17 Nov 2010 02:16
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2013

Actions (login required)

View Item View Item