PENGARUH ANTARA KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN KEMAMPUAN MENJUAL ADAPTIF TERHADAP PRESTASI PENJUALAN

PRABOWO , AGUNG GIRI (2008) PENGARUH ANTARA KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN KEMAMPUAN MENJUAL ADAPTIF TERHADAP PRESTASI PENJUALAN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
F100030143.pdf

Download (195kB)
[img] PDF
F100030143.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Tuntutan persaingan bisnis dalam era globalisasi menjadikan setiap perusahaan untuk dapat meningkatkan prestasi kerja dengan tujuan untuk peningkatan kualitas mempertahankan ekistensi perusahaan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah pengaruh antara kemampuan komunikasi interpersonal dan kemampuan menjual adaptif terhadap prestasi penjualan. Subjek dalam penelitian ini adalah 42 orang agen AJB Bumiputera kantor Cabang Pacitan. Penelitaan ini mengunakan teknik studi populasi dalam penentuan sampelnya. Alat ukur dalam penelitian ini menggunakan skala menjual adaptif dan skala komunikasi interpersonal. Berdasarkan perhitungan Analisis Regresi Dua Prediktor diperoleh nilai koefisien korelasi (r) =0,366; dengan Fregresi =3.009;p=0,059 (p>0,05). Artinya tidak ada pengaruh yang signifikan antara komunikasi interpersonal dan menjual adaptif terhadap prestasi penjualan. Matrik Interkorelasi (rx1y): 0.351 dengan p:0.01 yang berarti terdapat ada pengaruh yang signifikan antara kemampuan komunikasi interpersonal terhadap prestasi penjualan, Matrik Interkorelasi (rx2y):0.358 dengan p:0.009 yang berarti pengaruh yang sangat signifikan antara kemampuan menjual adaptif terhadap prestasi penjualan. Berdasarkan hasil penelitian diketahui variabel komunikasi interpersonal tergolong tinggi yang ditunjukkan oleh nilai mean empirik (ME)= 62,595 dan mean hipotetik (MH)=52,5. Hasil penelitian ini juga menunjukkkan bahwa subjek penelitian mempunyai kemampuan menjual adaptif yang tergolong tinggi dengan nilai mean empirik (ME)= 61,214 dan mean hipotetik (MH)= 52,5. Hasil penelitian ini juga menunjukkkan bahwa subjek penelitian mempunyai prestasi penjualan yang tergolong sangat rendah dengan nilai mean empirik (ME)= 34,133 dan mean hipotetik (MH)= 106,5 Kesimpulan yang diperoleh dari hasil penelitian ini adalah pengaruh yang tidak signifikan antara kemampuan komunikasi interpersonal dan kemampuan menjual adaptif dengan prestasi penjualan. Terdapat pengaruh yang signifikan antara kemampuan komunikasi interpersonal terhadap prestasi penjualan dan terdapat pengaruh yang signifikan antara kemampuan menjual terhadap prestasi penjualan

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Interpersonal, Menjual Adaptif, Prestasi Penjualan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 02 Jun 2009 03:19
Last Modified: 17 Nov 2010 02:41
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1952

Actions (login required)

View Item View Item