Identifikasi Frase Nominal Pada Caption Sebagai Deskripsi Gambar “Solo Metro” Di Harian Suara Merdeka Edisi 24-28 Oktober 2011

Rokhita, Efi Dela (2012) Identifikasi Frase Nominal Pada Caption Sebagai Deskripsi Gambar “Solo Metro” Di Harian Suara Merdeka Edisi 24-28 Oktober 2011. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
02._Halaman_Depan.pdf

Download (2MB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
03._BAB__I.pdf

Download (80kB)
[img] PDF (Bab II)
04._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (242kB)
[img] PDF (Bab III)
05._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (118kB)
[img] PDF (Bab IV)
06._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (503kB)
[img] PDF (Bab V)
07._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (89kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
08._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (117kB)
[img] PDF (Lampiran)
09._LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (346kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk frase nominal pada caption sebagai deskripsi gambar “Solo Metro” di harian Suara Merdeka edisi 24- 28 Oktober 2011 dalam hal (1) tipe struktur frase nominal, (2) struktur internal frase nominal, dan (3) pola konstruksi frase nominal. Jenis penelitian ini berupa penelitian kualitatif. Teknik dan instrumen pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi dengan jumlah data sebanyak 102 caption. Metode analisis data penelitian menggunakan metode agih. Adapun langkah analisisnya menggunakan teknik dasar teknik bagi unsur langsung (BUL) dengan teknik lanjutan berupa teknik ubah ujud dan teknik lesap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) bentuk frase nominal berdasarkan tipe strukturnya ada dua jenis, yaitu (a) frase endosentris berpusat ganda (beraneka hulu) berjumlah 29, (b) frase endosentris pusat beratribut berjumlah 126; (2) bentuk frase nominal berdasarkan struktur internalnya ada tiga jenis, yaitu (a) frase nominal koordinatif berjumlah 7, (b) frase butir apositif berjumlah 22, dan (c) frase nominal modifikatif (nominal subordinatif) berjumlah 123; (3) pola kontruksi frase nominal dibedakan berdasarkan struktur internalnya, yaitu: (a) pola kontruksi frase nominal koordinatif berupa kontruksi penggabungan berstruktur FN + konjungsi dan + N berjumlah 6 dan kontruksi aditif/penjumlahan berstruktur FN + Konjungsi serta + FN berjumlah 1, (b) pola kontruksi frase butir apositif berupa kontruksi perwalian/aposisi, yaitu pola U1-U2 berjumlah 5 dengan struktur N + FN dan pola U2-U1 berjumlah 17 dengan struktur: FN+N, N + N, FN + FN, dan N + FN, (c) pola kontruksi frase nominal modifikatif (nominal subordinatif) ada tiga pola, yaitu (1) inti (pusat) di depan, atribut di belakang (XA) berjumlah 64 dengan struktur: N + N, N + FN, N + A, N + V, N + Dem, N + Num, FN + FPrep, N + FPrep, FN + FN, dan N + FA; (2) atribut mendahului inti (pusat) (AX) berjumlah 31 dengan struktur: N + N, Num + N, N + FN, FA + N, FNum + N; (3) atribut terpisah/terbagi (AXA) berjumlah 31 dengan struktur: N + N + N, N + N + FN, Num + N + N, N + N + A, N + N + FPrep, FNum+ N + N, A + N + A, N + N + Dem, N + N + V, Num + N + FPrep, Num + FN + FPrep, Num + FN + A, dan Num +N + FN. Bentuk frase nominal yang dominan pada caption “Solo Metro” di harian Suara Merdeka edisi 24-28 Oktober 2011 berupa frase nominal modifikatif. Hal ini karena bentuk kalimat penjelas caption berupa pemaparan informasi yang terkandung dalam gambar.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: frase nominal, caption
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 25 Jun 2012 06:09
Last Modified: 25 Jun 2012 11:12
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/19088

Actions (login required)

View Item View Item