SETIYADI, DIDIN RAHADIAN (2008) HUBUNGAN ANTARA CITRA RUMAH SAKIT DAN PERSEPSI KUALITAS PELAYANAN DENGAN LOYALITAS PASIEN RUMAH SAKIT. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
F100000172.pdf Download (65kB) |
|
PDF
F100000219.pdf Restricted to Repository staff only Download (516kB) |
Abstract
Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi disegala bidang, peningkatan taraf hidup masyarakat, peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat menyebabkan peningkatan tuntutan masyarakat akan pelayanan kesehatan yang berkualitas. Hal ini sedikit banyak berpengaruh pada perkembangan industri rumah sakit karena rumah sakit sekarang ini bukan sekedar menjalankan fungsi sosialnya saja melainkan juga harus menguntungkan untuk pengelolanya. Salah satu yang dapat dilakukan rumah sakit untuk dapat bersaing adalah dengan membangun citra rumah sakit yang positif. Citra rumah sakit yang positif bagi pasien ditimbulkan adanya persepsi kualitas pelayanan yang baik dari pihak karyawan rumah sakit. Kualitas pelayanan yang baik membuat pasien merasa puas saat berobat atau rawat inap di rumah sakit tersebut sehingga timbul loyalitas pasien terhadap rumah sakit. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara citra rumah sakit dan persepsi terhadap kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien. Hipotesis yang diajukan adalah ada hubungan antara citra rumah sakit dan persepsi terhadap kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien. Subjek dalam penelitian ini adalah pengguna jasa (pasien) Rumah Sakit Al Islam Bandung sejumlah 80 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah incidental non random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan skala citra rumah sakit, skala persepsi kualitas pelayanan dan skala loyalitas pasien. Berdasarkan hasil analisis menggunakan teknik analisis regresi dua prediktor diketahui ada hubungan yang sangat signifikan antara citra rumah sakit dan persepsi terhadap kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien, ditunjukkan oleh nilai R = 0,406; Fregresi = 6,990; p < 0,01. Ada hubungan positif yang signifikan antara citra rumah sakit dengan loyalitas pasien, ditunjukkan oleh nilai korelasi beta = 0,255; p < 0,05. Ada hubungan positif yang signifikan antara persepsi terhadap kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien ditunjukkan oleh nilai korelasi beta = 0,262; p < 0,05 Peranan atau sumbangan efektif citra rumah sakit terhadap loyalitas pasien (SE) = 8,2%, persepsi terhadap kualitas pelayanan terhadap loyalitas pasien (SE) = 9,1%. Total (SE) = 17,3% yang berarti masih terdapat 82,7% faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas pasien di luar variabel citra rumah sakit dan persepsi terhadap kualitas pelayanan seperti daya tahan (durability), pengalaman masa lalu, karakteristik produk, gaya hidup maupun nilai-nilai konsumen. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah ada hubungan yang sangat signifikan antara citra rumah sakit dan persepsi terhadap kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Citra rumah sakit, persepsi kualitas pelayanan |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Mrs. Gatiningsih Gatiningsih |
Date Deposited: | 29 May 2009 07:47 |
Last Modified: | 17 Nov 2010 03:21 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1862 |
Actions (login required)
View Item |