ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERSEPSI NASABAH BMT AMANAH UMMAH DI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

MARTONO , DWI (2008) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERSEPSI NASABAH BMT AMANAH UMMAH DI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B100030149.pdf

Download (536kB)
[img] PDF
B100030149.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (536kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh dari variabel produk, pelayanan, distribusi dan bagi hasil terhadap persepsi nasabah BMT Amanah Ummah. Sumber data dalam penelitian ini adalah data yang berasal dari kuesioner yang penulis berikan kepada nasabah BMT sedangkan data sekunder berasal dari dokumen BMT berupa struktur organisasi, sejarah berdirinya BMT dan juga buku lain. Uji validitas semua item pertanyaan valid, uji reliabilias semua variabel reliabel, analisis faktor komponen untuk produk BMT sebesar 0,579, pelayanan sebesar 0,209, distribusi sebesar 0,833, bagi hasil sebesar 0,403. Kontanta atau a sebesar -0,892 artinya apabila tidak ada variabel produk BMT, pelayanan, distribusi dan bagi hasil maka persepsi responden akan turun sebesar 0,892. Koefisien regresi variabel produk BMT atau X1 sebesar 0,382 artinya apabila produk BMT bertambah satu maka akan meningkatkan persepsi responden terhadap BMT Amanah Ummah di Universitas Muhammadiyah Surakarta. Koefisien regresi variabel pelayanan atau X2 sebesar 0,171 artinya apabila pelayanan bertambah satu ma ka akan meningkatkan persepsi responden terhadap BMT Amanah Ummah di Universitas Muhammadiyah Surakarta. Koefisien regresi variabel distribusi atau X3 sebesar 0,848 artinya apabila distribusi bertambah satu maka akan meningkatkan persepsi responden terhadap BMT Amanah Ummah di Universitas Muhammadiyah Surakarta. Koefisien regresi variabel bagi hasil atau X4 sebesar 0,230 artinya apabila bagi hasil bertambah satu maka akan meningkatkan persepsi responden terhadap BMT Amanah Ummah di Universitas Muhammadiyah Surakarta. Uji t untuk variabel produk BMT, pelayanan, distribusi dan bagi hasil signifikan dan berpengaruh positif terhadap persepsi responden terhadap BMT Amanah Ummah Universitas Muhammadiyah Surakarta pada a = 0,05.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: PERSEPSI NASABAH BMT AMANAH UMMAH
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 29 May 2009 07:21
Last Modified: 17 Nov 2010 03:24
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1854

Actions (login required)

View Item View Item