Pelimpahan Wewenang Dan Komitmen Organisasi Dalam Hubungan Antara Partisipasi Penyusunan Anggaran Dan Kinerja Manajerial (Survey pada PT.PLN Persero Surakarta)

RINI, MIRA ESTIYO (2012) Pelimpahan Wewenang Dan Komitmen Organisasi Dalam Hubungan Antara Partisipasi Penyusunan Anggaran Dan Kinerja Manajerial (Survey pada PT.PLN Persero Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
02._Halaman_Depan.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
03._BAB_I.pdf

Download (148kB)
[img] PDF (Bab II)
04._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (138kB)
[img] PDF (Bab III)
05._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (123kB)
[img] PDF (Bab IV)
06._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (242kB)
[img] PDF (Bab V)
07._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (57kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
08._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (46kB)
[img] PDF (Lampiran)
09._LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (955kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis apakah terdapat pengaruh antara partisipasi penyusunan anggaran terhadap kinerja manajerial dengan pelimpahan wewenang dan komitmen organisasi sebagai variabel moderating. Penelitian ini menggunakan metode survey dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data primer. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh manajer tingkat bawah pada PT.PLN Persero Surakarta. Sampel diambil dengan teknik sampel jenuh diperoleh responden sebanyak 46 manajer. Model analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana dan regresi linier berganda. Sebelum pengujian hipotesis, dilakukan pengujian instrumen yang meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Uji asumsi klasik yang digunakan adalah uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heterokedastisitas. Pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji koefisien determinasi (R2), uji signifikan parsial (uji-t) dan uji signifikan simultan (uji-F). Pengujian terhadap hipotesis pertama menunjukkan bahwa adanya pengaruh signifikan dan hubungan positif antara partisipasi penyusunan anggaran dan kinerja manajerial. Pengujian terhadap hipotesis kedua menunjukkan bahwa pelimpahan wewenang sebagai variabel moderating tidak dapat mempengaruhi hubungan antara partisipasi penyusunan anggaran dan kinerja manajerial. Sedangkan pengujian terhadap hipotesis ketiga menunjukkan bahwa komitmen organisasi sebagai variabel moderating tidak dapat mempengaruhi hubungan antara partisipasi penyusunan anggaran dan kinerja manajerial.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Partisipasi Penyusunan Anggaran, Kinerja Manajerial, Pelimpahan Wewenang, Komitmen Organisasi.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 17 Apr 2012 07:47
Last Modified: 17 Apr 2012 09:11
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/18001

Actions (login required)

View Item View Item