ANALISIS PENGARUH INVESTASI, LIQUIDITAS, PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN DEVIDEN PAYOUT RATIO (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI)

MULATO , SIDIK (2008) ANALISIS PENGARUH INVESTASI, LIQUIDITAS, PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN DEVIDEN PAYOUT RATIO (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B200990405.pdf

Download (288kB)
[img] PDF
B200990405.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (648kB)

Abstract

Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah memberi bukti empiris tentang pengaruh investasi, likuiditas, profitabilitas, pertumbuhan pperusahaan dan ukuran perusahaan terhadap kebijakan devidend payout ratio. Penelitian ini merupakan penelitian empiris. Data yang digunakan dengan cara pooled data. Populasi yang menjadi objek studi ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar pada PT. Bursa Efek Indonesia sampai dengan tanggal 31 Desember 2005. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di PT. Bursa Efek Indonesia sampai dengan 31 Desember 2005. Berdasar hasil seleksi, diketahui jumlah perusahaan go public yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah 12 perusahaan periode 2001 – 2005, sehingga jumlah sampel berjumlah (12 x 5 tahun) = 60 tahun perusahaan (firm’s years). Adapun alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, uji F, uji t, dan Koefisien Determinasi (Adjusted R2). Berdasarkan hasil analisis, maka dapat disimpulkan bahwa : 1) Hasil pengujian untuk hipotesis pertama menunjukkan bahwa investasi tidak berpengaruh terhadap Divident Payout Ratio (DPR). Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung = 0,141 yang berarti lebih kecil dari ttabel = 2,000 dan r-value > a (0,888 > 0,05). Oleh karena itu hipotesis pertama (H1) tidak terdukung secara statistik, 2) Hasil pengujian untuk hipotesis kedua menunjukkan bahwa likuiditas tidak berpengaruh terhadap Divident Payout Ratio (DPR). Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung = -0,870 yang berarti lebih besar dari ttabel = -2,000 dan r-value > a (0,388 > 0,05). Oleh karena itu hipotesis kedua (H2) tidak terdukung secara statistik, 3) Hasil pengujian untuk hipotesis ketiga menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh terhadap Divident Payout Ratio (DPR). Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung = 2,822 yang berarti lebih besar dari ttabel = 2,000 dan r-value < a (0,007 < 0,05). Oleh karena itu hipotesis ketiga (H3) terdukung secara statistik, 4) Hasil pengujian untuk hipotesis keempat menunjukkan bahwa pertumbuhan berpengaruh terhadap Divident Payout Ratio (DPR). Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung = -3,483 yang berarti lebih kecil dari ttabel = -2,000 dan r-value < a (0,001 > 0,05). Oleh karena itu hipotesis keempat (H4) terdukung secara statistik, 5) Hasil pengujian untuk hipotesis kelima menunjukkan bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap Divident Payout Ratio (DPR). Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung = -1,268 yang berarti lebih besar dari ttabel = -2,000 dan r-value > a (0,210 > 0,05). Oleh karena itu hipotesis kelima (H5) tidak terdukung secara statistik, 6) Hasil uji F menunjukkan bahwa investasi, likuiditas, profitabilitas, pertumbuhan, dan ukuran perusahaan secara simultan mempunyai pengaruh signifikan terhadap Dividend Payout Ratio (DPR). Hal ini terbukti dari nilai Fhitung lebih besar dari Ftabel (4,678 > 2,370) dan nilai signifikansi F lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05), 7) Hasil uji koefisien determinasi (R2 ) menunjukkan nilai Adjusted R2 sebesar 0,238 artinya adalah sebesar 23,80% variasi investasi, likuiditas, profitabilitas, pertumbuhan dan ukuran perusahaan mampu menjelaskan Devident Payout Ratio (DPR) dan sisanya 76,20% dipengaruhi oleh variabel lain diluar model regresi.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Investasi, Likuiditas, Profitabilitas, Pertumbuhan Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Kebijakan Devidend Payout Ratio
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Maria Husnun Nisa
Date Deposited: 04 Jul 2009 02:11
Last Modified: 17 Nov 2010 04:04
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1753

Actions (login required)

View Item View Item