Pengaruh Teknik Relaksasi Terhadap Perubahan Status Mental Klien Skizofrenia Di Rumah Sakit Jiwa Daerah Surakarta

KUSTANTI, ERVIANA (2007) Pengaruh Teknik Relaksasi Terhadap Perubahan Status Mental Klien Skizofrenia Di Rumah Sakit Jiwa Daerah Surakarta. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Hal Depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (76kB)
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
Bab_I.pdf

Download (38kB)
[img] PDF (Bab 2 )
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (69kB)
[img] PDF (Bab 3)
bab_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (57kB)
[img] PDF (Bab 4)
Bab_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (56kB)
[img] PDF (Bab 5)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (21kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (31kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (34kB)

Abstract

Latar Belakang: Kehidupan yang semakin sulit dan kompleks serta semakin meningkatnya stresor psikososial menyebabkan manusia tidak dapat menghindari tekanan hidup yang dialami. Kondisi krisis ini membawa dampak terhadap peningkatan penyakit mental emosional, dimana salah satunya adalah peningkatan kasus skezofrenia. Pemberian teknik relaksasi progesif diberikan pada klien skizofrenia untuk mengetahui pengaruh terhadap perubahan status mental klien. Metode Penelitian: Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian pretest-posttest with control group. Adapun karakteristik responden adalah klien skizofrenia kategori maintetance yang rawat inap. Jumlah responden 16 orang. instrumen penelitian ini adalah kuesioner format penilaian status mental, sistem kategori pasien jiwa dan instrumen pengamatan standar teknik relaksasi. Analisa data dengan uji statistik Mann-Whitney U Test. Hasil Penelitian: Responden dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kelompok kontrol dan menjalani pre test dan post test. Berdasar uji statistik Mann-Whitney U Test diperoleh nilai signifikansi P = 0,001 (P < 0,05). Ini berarti bahwa ada perbedaan yang signifikan antara sebelum dan sesudah diberikan teknik relaksasi antara kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. Kesimpulan: Ada perbedaan status mental klien antara sebelum dan sesudah pemberian teknik relaksasi progresif antara kelompok perlakuan dan kelompok kontrol pada responden penelitian. Kelompok perlakuan yang diberi teknik relaksasi progresif mengalami penurunan status mental dari kategori berat menjadi sedang. Berdasar analisis data terbukti bahwa ada pengaruh pemberian teknik relaksasi terhadap perubahan status mental klien skizofrenia di RSJD Surakarta. Bagi RSJD Surakarta diharapkan untuk memberikan teknik relaksasi secara efektif dan efisien sesuai yang diharapkan dan dicapai oleh klien. Kata Kunci : teknik relaksasi progresif, status mental, skizofrenia

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: teknik relaksasi progresif, status mental, skizofrenia
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 31 Jan 2012 10:40
Last Modified: 31 Jan 2012 11:38
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/16623

Actions (login required)

View Item View Item