KRISTIANTI, YUNI (2007) UPAYA PENINGKATAN KELARUTAN HIDROKLORTIAZIDA DENGAN PENAMBAHAN SURFAKTAN TWEEN 80. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (Halaman Depan)
Depan_skripsiku.pdf Download (92kB) |
|
|
PDF (Bab 1)
bab_1.pdf Download (91kB) |
|
PDF (Bab II)
bab_2.pdf Restricted to Repository staff only Download (45kB) |
||
PDF (Bab III)
BAB_III.pdf Restricted to Repository staff only Download (173kB) |
||
|
PDF (Daftar Isi)
daftar_isi_n_Cover.pdf Download (85kB) |
|
PDF (Lampiran)
Pembuatan_stok_Hidroklortiazid1.pdf Restricted to Repository staff only Download (72kB) |
Abstract
Salah satu sifat fisikokimia terpenting dari suatu obat yang menentukan absorbsinya adalah kelarutan yang pada akhirnya menentukan efek terapeutik dari bahan obat tersebut. Hidroklortiazida merupakan turunan klortiazida yang banyak digunakan sebagai diuretik, tetapi bersifat praktis tidak larut dalam air. Surfaktan tween 80 merupakan suatu bahan untuk meningkatkan kelarutan obat melalui mekanisme solubilisasi miselar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan surfaktan tween 80 terhadap kelarutan hidroklortiazida. Uji kelarutan hidroklortiazida dilakukan dengan metode agitasi menggunakan dapar fosfat pH 7,4 dan dapar fosfat pH 7,4 dengan tween 80 konsentrasi: 1,53 x 10-3M; 3,05 x 10-3 M; 4,58 x 10-3 M dan 6,11 x 10-3 M pada suhu 32 0C; 37 0C dan 42 0C. Pengambilan sampel dilakukan setelah larutan jenuh. Konsentrasi terlarut hidroklortiazida ditentukan dengan spektrofotometer UV-Vis. Hasil kelarutan dianalisis dengan uji anava satu jalan dilanjutkan uji t- LSD dengan taraf kepercayaan 95 % dan uji korelasi regresi yang menggambarkan hubungan kelarutan hidroklortiazida dengan penambahan tween 80. Hasil uji kelarutan menunjukkan bahwa penambahan konsentrasi tween 80 mampu meningkatkan kelarutan hidroklortiazida. Proses pelarutan hidroklortiazida berlangsung secara spontan (ΔF < 0) eksotermik dengan (ΔH) = -6581,7893 kal/mol, dan terjadi penurunan ketidakteraturan sistem (ΔS < 0).
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kelarutan, hidroklortiazida, tween 80, solubilisasi miselar |
Subjects: | R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
Depositing User: | Cahyana K. Widada |
Date Deposited: | 04 Nov 2011 09:09 |
Last Modified: | 04 Nov 2011 09:09 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/15356 |
Actions (login required)
View Item |