EFEK HIPNOTIK EKSTRAK ETANOL HERBA PUTRI MALU (Mimosa pudica L.) PADA MENCIT PUTIH JANTAN DENGAN METODE DEPRESAN/POTENSIASI NARKOSE

RISTIANTI, ANDINA YULIA (2007) EFEK HIPNOTIK EKSTRAK ETANOL HERBA PUTRI MALU (Mimosa pudica L.) PADA MENCIT PUTIH JANTAN DENGAN METODE DEPRESAN/POTENSIASI NARKOSE. Skripsi thesis, Univerversitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
HAL_DEPAN.pdf

Download (74kB)
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
BAB_I.pdf

Download (67kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (31kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (47kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (100kB)
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (278kB)

Abstract

Secara empris herba putri malu (Mimosa pudica L.) berkhasiat sebagai penenang, sehingga pada penelitian ini dilakukan pengujian secara ilmiah untuk mengetahui efek hipnotik dari ekstrak etanol herba putri malu (Mimosa pudica L.) pada mencit putih jantan dengan metode depresan/potensiasi narkose. Hewan uji sebanyak 25 ekor mencit putih jantan dibagi menjadi 5 kelompok perlakuan dengan setiap kelompok terdiri dari 5 ekor mencit, masing- masing kelompok diberikan perlakuan secara per oral sebagai berikut: kelompok I sebagai kontrol negatif (CMC Na 0,5 %), kelompok II sebagai kontrol positif (Chlorpromazin HCl 13 mg/kg BB) dan kelompok III, IV, V diberi ekstrak etanol herba putri malu dosis 200, 400 dan 800 mg/kg BB, 45 menit kemudian diberi Natrium Tiopental dengan dosis 72,8 mg/kg BB secara intraperitoneal yang digunakan sebagai penginduksi tidur mencit. Data yang diperoleh adalah onset dan durasi, kemudian dianalisis dengan one way ANOVA (Analysis of Variance) dan diteruskan dengan uji LSD (Least Significant Difference) dengan taraf kepercayaan 95%. Parameter untuk mengetahui efek hipnotik adalah durasi tidur pada mencit putih jantan. Berdasarkan hasil uji LSD pada durasi tidur dapat diketahui bahwa ekstrak etanol herba putri malu memberikan perbedaan yang bermakna terhadap kontrol negatif (p< 0,05). Hal tersebut menunjukkan bahwa ekstrak etanol herba putri malu mempunyai efek hipnotik terhadap mencit putih jantan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: hipnotik, ekstrak etanol herba putri malu (Mimosa pudica L.)
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Fakultas Farmasi > Farmasi
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 18 Oct 2011 09:38
Last Modified: 18 Oct 2011 09:38
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/15142

Actions (login required)

View Item View Item